Suara.com - Penyanyi Madonna sempat melakukan adegan “perkelahian” dengan Lady Gaga dalam acara televisi Saturday Night Live. Tentu saja, adegan perkelahian itu hanya rekayasa.
Dalam kehidupan nyata, “perkelahian” itu ternyata berlanjut. Madonna (56 tahun) menyindir Lady Gaga sebagai copycat atau peniru. Sindiran itu disampaikan melalui lagu terbaru Madonna yang berjudul Two Steps Behind Me.
Dalam lirik lagu tersebut, Madonna menyebut Lady Gaga tidak akan pernah bisa menjadi dirinya. Bahkan, Madonna mengungkapkan bahwa Lady Gaga bisa berfantasi apa pun namun tetap tidak akan bisa menjadi dirinya.
Inilah sebagian lirik dari lagu Two Steps Behind Me:
“You’re a copycat, Where is my royalty? You’re a pretty girl, I’ll give you that. But stealing my recipe, it’s an ugly look. “ Did you study me hard enough? You’re never gonna be, you’re just a wannabe me. Like a sister all messed-up, who’s gonna help you out? In your fantasy, you can try it all. But you can’t be me.
Konflik antara Madonna dengan Lady Gaga sebenarnya sudah terjadi sejak lagu Born This Way menjadi hits. Madonna menilai lagu Lady Gaga tersebut meniru salah satu lagu hitnya yaitu Express Yourself.
Perseteruan antara Lady Gaga dengan Madonna ikut menyeret penyanyi legendaris Elton John. Musisi Inggris itu membela Lady Gaga dan menuding Madonna iri.
“Dia adalah mimpi buruk, karirnya sudah berakhir. Turnya juga seperti bencana,” kata Elton John. (News)