Suara.com - Java Festival Production (JFP) kembali mempersembahkan pertunjukkan musik. Kali ini JFP menyelenggarakan ajang festival bernama Soundsfair.
Direktur Utama JFP Dewi Gontha mengatakan, Soundsfair merupakan wajah baru dari tiga festival yang ada sebelumnya. Genre musik yang disuguhkan di acara ini dipastikan bakal beragam.
"Ini konsep baru. Bedanya dengan festival kami yang lain adalah adanya kombinasi musik. Segala jenis musik ada kecuali jazz," kata Dewi di acara jumpa pers di bilangan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Kamis (21/8/2014).
Perbedaan lainnya, para pengunjung tak hanya menikmati penampilan para musisinya tapi juga suasana venue. "Acara ini memang dibuat berbeda dari konser musik indoor di Indonesia pada umumnya. Lihat saja nanti," ujar dia.
Musisi luar negeri yang dipastikan tampil antara lain kelompok penyanyi bersaudara The Jacksons, penyanyi asal Malaysia Yuna, band ska asal Jepang Tokyo Ska Pradise serta grup band elektro asal Belanda Kraak and Smaak.
Dari dalam negeri ada RAN, Gilbert Pohan, The Brandals, Ipang, Young The Brock, Rock n Roll Mafia dan Monkey to Millionare.
"Ada bebeapa band mancanegara yang masih negosiasi. Masih banyak," kata Direktur Program JFP Paul Dankmeyer.
Soundsfair digelar di Jakarta Convention Center (JCC) selama tiga hari berturut-turut, mulai 24 hingga 26 Oktober mendatang. Pengunjung dimanjakan dengan 27 pertunjukkan musik setipa harinya.