Budi Anduk: Belum Tentu Sule Bisa Kayak Gue

Tomi Tresnady Suara.Com
Senin, 11 Agustus 2014 | 20:48 WIB
Budi Anduk: Belum Tentu Sule Bisa Kayak Gue
Budi Anduk. (suara.com/Ismail)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komedian Budi Anduk jadi salah satu pemain Lenong Rempong, program acara pengganti Opera Van Java (OVJ) di Trans 7. Dia disebut-sebut menjadi ikon pengganti Sule yang kini banyak berperan di acara NET.

"Ah, itu bisa mas aja ngomong kayak gitu. Biarin aja. Orang punya karakter masing-masing belum tentu dia bisa kayak gua. Sebaliknya gua belum tentu bisa kaya dia," kata Budi di acara syukuran Lenong Rempong, Senin (11/8/2014).

Budi mengakui karakter Sule memang sangat kuat di program OVJ. Sehingga tim kreatif merubah nama program dan memilih para talenta baru untuk mengisi program komedi pengganti OVJ.

"Gua bingung, jalan aja memang kita harus beda. OVJ itu fenomenal. Untuk itu menjadi tantangan buat kita dan itu nggak mudah," lanjut Budi.

Selain Budi, pemain lainnya ada Parto, Ruben Onsu, Nunung, Okky Lukman, dan lainnya.

Lenong Rempong merupakan program sketsa komedi bercerita tentang kehidupan masyarakat Betawi di sebuah kompleks. Selain dikemas dengan cerita ala lenong Betawi, keunikan lain program ini adalah bentuk jebakan di set, seperti balkon yang bisa turun sendiri, lantai yang tiba-tiba jatuh, set terbalik di dalam rumah dan beberapa jebakan lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI