Artis dan Bela Diri: Mike Luccock Dalami Silat Beksi, Tya Ariestya Sabuk Hitam Taekwondo

Madinah Suara.Com
Minggu, 10 Agustus 2014 | 09:00 WIB
Artis dan Bela Diri: Mike Luccock Dalami Silat Beksi, Tya Ariestya Sabuk Hitam Taekwondo
Aktor Mike Luccok peragakan salah satu jurus silat Beksi. [Suara.com/Madinah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Kita punya filsafah, jadikan musuh kawan, jadikan kawan saudara," ujar Mike.

Saat ini Mike mengaku sudah menguasai lima tahap jurus dasar; Beksi Dasar, Cauk, Gedig, Beksi 1 dan Beset.

Ditambahkan Mike, seni bela diri ini semakin sempurna jika berjalan beriringan dengan ibadah kepada Yang maha Kuasa. Mike mengibaratkan beladiri dan agama itu sebagai golok dan sarungnya.

"Silat itu golok, agama sarungnya. Agama itu dasar. Kalo punya golok harus punya sarungnya," ucap Mike berfilsafah.

2. Tya Ariestya (Taekwondo)

Jangan tertipu dengan wajah manisnya. Sebab, artis yang satu ini mahir dalam beladiri taekwondo. Tya mengaku mulai tertarik dengan olahraga itu sejak masih berusia 7 tahun.

"Jadi dulu waktu kecil aku hobi naik sepeda. Nah di dekat rumah itu aku banyak perguruan beladiri gitu," katanya.

Tya memilih Taekwondo lantaran ketertarikannya dengan game action Mortal Kombat. Menurutnya, Taekwondo adalah ilmu beladiri yang dipakai para action figur di dalam game tersebut.

"Gerakannya aku suka," ucapnya.

Tya semakin serius menggeluti seni bela diri asal Korea itu hingga akhirnya memutuskan menjadi seorang atlet di usia belia. "Aktif-aktifnya itu pas kelas 2 SMA sih," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI