Suara.com - Artis Marshanda klaim pemasungan yang dialaminya di rumah sakit Abdi Waluyo Menteng, Jakarta Pusat, merupakan buntut ketidaksetujuan sang ibunda, Riyanti Sofyan, terkait keinginannya keluar dari rumah dan tinggal di apartemen.
"Beberapa hari ini saya memang pindah ke apartemen dari rumah. Pengen hidup mandiri," kata Caca-begitu Marshanda akrab disapa, dalam rekaman yang diperdengarkan di kantor kuasa hukum OC Kaligis, bilangan Harmoni, Jakarta Pusat, Rabu (6/8/2014).
Caca bilang, ibu dan keluarganya tak setuju dia pindah hunian karena alasan khawatir dengan kondisi kejiwaannya yang dinilai tak stabil.
"Mereka yakin aku lagi sakit. Mereka tahu aku udah nggak minum obat tiga bulan. Padahal aku baik-baik aja. Nggak ada tindakan-tindakan yang membahayakan orang lain. Saya dibilang kumat," ujar Caca menjelaskan.
Caca diduga pernah memiliki riwayat kelainan kejiwaan. Kabar itu mencuat lewat video curahan hatinya yang diunggah ke situs berbagi video Youtube beberapa tahun lalu. Video tersebut mengejutkan publik karena memperlihatkan sisi lain dari kepribadian Caca. Dia mengungkapkan kekecewaannya terhadap salah satu teman SD-nya. Di dalam video, ibu satu anak itu menangis, tertawa bahkan menari.
Diberitakan sebelumnya, OC Kaligis mengaku kliennya dipasung di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat selama delapan hari sejak tanggal 26 Juli lalu. Kepada sang kuasa hukum, Caca mengaku disuntik hingga lemas sebelum dibawa ke RS. Padahal, menurut Caca, dirinya tak sakit.