Suara.com - Bimbim penggebuk drum band Slank mengungkapkan jika keluarganya menjunjung tinggi demokrasi. Walau memberikan suaranya untuk pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Joko Widodo dan Jusuf Kalla, berbeda dengan sang ayah, Sidharta M Soemarno yang memilih pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa.
"Bokap gua beda. Selama ini dalam satu rumah, dalam satu meja makan, selalu ada argumen yang berbeda, dan saling memberikan pencerahan," kata Bimbim usai mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 015, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (9/7/2014).
Pendiri band Slank ini merasa wajar ada perbedaan pandangan politik antara ia dengan ayahnya.
"Jangan ditakutin, jangan dimusuhin, beda biasa, kalah menang pun biasa karena ini kompetisi," ujarnya.
Walau memilih calon presiden yang berbeda, Bimbim dan ayahnya tetap bisa menjalin hubungan yang harmonis.
"Akhirnya Tuhan yang menentukan, nanti siapa pemenannya" tandasnya.