Suara.com - Dukungan grup band Arkarna untuk capres Joko widodo alias Jokowi lewat Twitter dikritisi salah satu pemilik akun.
"Cuma klarifikasi, apakah Kamu dibayar, diminta, atau dibajak, dan sebagainya untuk #arkarnavotejokowi?," tulis akun @izza_paulus.
Sentilan ini langsung dibalas Arkarna. "Absolutely NOT ," tulis @arkarna.
Selasa dini hari (8/7/2014), grup band rock asal Inggris itu ajak warga Indonesia untuk memilih Joko Widodo sebagai presiden dalam pemungutan suara yang digelar 9 Juli besok.
“Vote Jokowi now for a better and stronger future for Indonesia! Every votes counts guys! ArkarnaVoteJokowi – retweet!” bunyi kicauan Arkarna.
Jika diterjemahkan, ajakan grup band rock itu berarti, “Pilih Jokowi untuk masa depan Indonesia yang lebih baik dan kuat! Setiap suara berarti!”
Dalam kicauannya, Arkarna juga mengunggah foto Jokowi yang sedang bersama Ollie Jacobs, sang vokalis. Gambar itu diduga diabadikan saat konser Arkarna di Indonesia Mei 2013 lalu.