Suara.com - Film terbaru Jonah Hill dan Channing Tatum, 22 Jump Street sukses mengungguli film animasi How to Train Your Dragon 2 dalam daftar box office di Amerika dan Kanada. Di minggu pertamanya, 22 Jump Street berhasil menghasilkan 60 juta dolar Amerika dari pemutaran di 3.306 lokasi.
Sedangkan How to Train Your Dragon 2 hanya bisa meraup 50 juta dolar Amerika dari pemutaran di 4.235 lokasi. Pemasukan yang diraih 22 Jump Street merupakan yang terbesar kedua untuk film dengan kategori “R”. Posisi pertama masih dipegang The Hangover Part II dengan raihan 85.9 juta dolar Amerika.
“Sangat luar biasa ada dua film yang bisa meraup lebih dari 50 juta dolar Amerika di minggu pertama. Ketika ada film dengan kategori BO (bimbingan orang tua) dan dewasa maka akan muncul persaingan yang ketat,” kata Chris Aronson, Kepala Distribusi Twentieth Century Fox.
Sebelumnya, analis memprediksi film animasi produksi DreamWorks Animation akan menggunguli 22 Jump Street di daftar box office Amerika. Namun, 22 Jump Street berhasil menarik lebih banyak penonton dewasa. Formula yang diterapkan film ini juga tidak beda dengan film pertamanya, 21 Jump Street yaitu menghadirkan unsur komedi.
Pemasukan 22 Jump Street dua kali lebih banyak dibandingkan pemasukan yang diterima 21 Jump Street. Lebih dari setengah penonton berusia di bawah 25 persen dan 44 persen di atas 25 tahun. Sukses yang sama juga diraih How to Train Your Dragon 2 yang pemasukannya lebih besar dibandingkan film pertama.
Posisi tiga ditempati Maleficent dengan pemasukan 19,8 juta dolar Amerika. Jawara minggu lalu yaitu The Fault in Our Stars harus turun ke posisi empat dengan pemasukan 15,7 juta dolar Amerika disusul film terbaru Tom Cruise, Edge of Tomorrow yang meraup 16,1 juta dolar Amerika.
Sementara itu, X-Men: Days of Future Past menambah 9,7 juta dolar Amerika dan menembus angka 205,9 juta dolar Amerika dari pemutaran di dalam negeri. Film tersebut melampau pemasukan dua film musim panas lain dengan biaya besar yaitu Godzilla (191.3 juta dolar Amerika) dan The Amazing Spider-Man 2 (198,4 juta dolar Amerika). (Variety)