Suara.com - Ada banyak film tentang cinta yang diangkat ke layar lebar. Namun, tidak banyak film yang bisa membuat anda sebagai penonton percaya kepada cinta usai menyaksikan film itu.
Laman The Richest.com membuat daftar lima film yang akan membuat anda percaya kepada cinta.Film ini membuat anda percaya kepada cinta bukan karena aktor atau aktris yang tampil brilian tetapi karena jalan ceritanya yang memang menarik.
5. Love Actually (2003)
Love Actually merupakan film komedi romantis yang bercerita tentang sejumlah pasangan, keluarga dan juga sahabat yang akan menjalani liburan. Film ini dibuka dengan omongan David tentang bandara.
Dia mengatakan, setiap kali merasa sedih maka dia hanya akan berpikir tentang orang-orang yang berada di bandara Heathrow dan melihat bagaimana cinta yang kompleks dan tulus yang diperlihatkan orang-orang tersebut satu sama lainnya. Film ini akan memberikan anda perasaan bahwa di balik hubungan yang kompleks adalah cinta sejati yang indah.
4. 500 Days of Summer (2009)
500 Days of Summer adalah gambaran yang jujur tentang sebuah persahabatan. Dalam film ini, Tom adalah seseorang yang hanya berpikir tentang cinta sejati. Dia merasa hidupnya belum lengkap sampai menemukan cinta sejati. Sedangkan Summer, yang merupakan perempuan idama Tom mempunyai gambaran yang berbeda tentang cinta.
Menurut dia, cinta adalah sesuatu yang dibuat oleh gerakan di mana setiap orang dipaksa untuk melakukannya. Film ini memperlihatkan bagaimana dua mahluk itu berinteraksi. 500 Days of Summer memberikan sebuah harapan yaitu ketika anda tidak bisa menemukan cinta sejati bahkan harus melalui patah hati, bukan berarto cinta sejati tidak akan menemukan anda.
3. Pride and Prejudice (2005)
Film ini diangkat dari novel denagn judul yang sama karya Jane Austin. Film ini bercerita tentang lelaki kaya yang jatuh cinta kepada perempuan yang kastanya lebih rendah. Inti dari cerita film ini adalah keinginan. Darcy menunjukkan bahwa dia mencintai Elisabeth meski dengan cara yang tidak selalu tepat.