Johnny Depp, Aktor yang Doyan Pasang Tato Nama Orang Terkasih

Ruben Setiawan Suara.Com
Senin, 09 Juni 2014 | 09:00 WIB
Johnny Depp, Aktor yang Doyan Pasang Tato Nama Orang Terkasih
Johnny Depp. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tepat pada hari ini, 51 tahun yang lalu, aktor multitalenta Johnny Depp lahir. Anda penggemar film pasti tidak asing dengan sosok Kapten Jack Sparrow ini.

Buat angkatan tahun 2000 ke atas, sudah pasti mengenal Depp lewat trilogi film Pirates of the Carribean plus dua sekuel yang menyambung kisah sepak terjang Jack Sparrow itu. Namun, buat yang menjalani masa muda di era 90-an, sudah lebih dahulu menikmati kepiawaian akting Depp lewat Edward Scissorshand, Platoon, dan Sleepy Hollow.

Sepanjang karir aktingnya, Depp kerap memerankan film-film benuansa "gelap". Contohnya, saat dia berperan sebagai manusia aneh di Edward Scissorshand dan sebagai Kapten Jack Sparrow di Pirates of the Carribean.

Meski terbilang sukses dalam dunia seni peran, Depp agaknya kurang beruntung dalam urusan asmara. Berulang kali menjalin hubungan hingga bertunangan, berulang kali pula cintanya kandas di tengah jalan.

Salah satunya adalah saat dirinya memacari Winona Ryder, lawan mainnya di Edward Scissorshand. Mungkin, saking cintanya, Depp pun mengukir nama gadis pujaannya itu di lengannya. "Winona forever", begitu ditulisnya. Apa mau dikata, mereka putus. Depp yang kecewa, mengubah tatonya menjadi "Wino forever".

Tak cuma nama Winona yang diabadikan Depp di tubuhnya. Nama ibunda tercinta, Betty Sue, juga ia ukirkan di lengan kiri. Lily Rose dan Jack, nama dua putra dan putrinya, tak ketinggalan pula ia sematkan. Keseluruhan, ada 13 buah tato di tubuh Depp.

Depp lahir di Owensboro, Kentucky, Amerika Serikat. Akting bukanlah profesi yang ia geluti saat muda. Depp muda memilih jalur musik sebagai pilihan hidupnya. Masa mudanya terlalu bebas, bahkan cenderung kebablasan. Di usia 12 tahun, ia sudah kecanduan merokok, dan pada usia 13 tahun, Depp sudah kehilangan keperjakaannya.

Depp menikahi Lori Anne Allison pada tahun 1983. Pekerjaan Lori sebagai perias artis-lah yang membuka jalan bagi Depp masuk dunia akting. Oleh istrinya, Depp dikenalkan pada aktor kawakan Nicolas Cage. Cage mendorong Depp untuk ikut audisi sampai mendapat peran pertama di film A Nightmare on Elm Street. Nama Depp mulai meroket saat dirinya membintangi serial TV, 21 Jump Street.

Meski sudah sukses di perfilman, Depp tidak meninggalkan profesi lamanya sebagai musisi rock. Sembari berakting, Depp juga terlibat dalam proyek bersama musisi dan band terkenal seperti Oasis, Red Hot Chili Pepper, Avril Lavigne, hingga Marilyn Manson.

REKOMENDASI

TERKINI