Suara.com - Dengan sebuah gergaji, seorang lelaki melukai dua anggota band cewek asal Jepang, AKB48 di Tokyo, Jepang, hari Senin (26/5/2014). Penyerangan terjadi pada sebuah acara jumpa fans di ibukota Jepang itu.
Awalnya, para anggota band sedang berjabat tangan dengan fans mereka. Tiba-tiba, muncul seorang lelaki yang membawa dengan sebuah benda tajam berukuran 50 cm. Belum diketahui pasti apakah benda tajam itu adalah gergaji atau kapak.
Si lelaki itu menyerang para anggota band cewek tersebut dan melukai dua di antaranya. Mereka adalah Rina Kawaei, (19), dan Anna Iriyama, (18). Mereka harus menjalani operasi bedah darurat lantaran jarinya yang terluka dan patah. Bahkan, Iriyama mengalami sejumlah luka pada bagian wajah.
"Operasi bedah berlangsung lancar dan kondisi mereka saat ini stabil. Mereka diperbolehkan pulang besok," kata manajer keduanya.
Seorang lelaki anggota staf juga menderita luka pada bagian tangannya.
Pelakunya, seorang pemuda putus sekolah, sudah diamankan polisi. Pemuda berusia 24 tahun itu diciduk di kota Takizawa. Ia dijerat dengan tuduhan percobaan pembunuhan.
AKB48 adalah sebuah band cewek yang anggotanya dipilih sendiri oleh fans mereka. Dari 237 calon, fans akan memilih 64 di antaranya untuk kemudian dibentuk menjadi empat grup utama untuk menggelar konser dan dirotasi berdasarkan popularitasnya.
AKB sendiri merupakan kependekan dari Akihabara, sebuah distrik yang menjadi pusat perkembangan teknologi di Tokyo. AKB juga mempunyai grup afiliasi di seluruh dunia, termasuk satu yang ada di Jakarta, JKT48. (Reuters)