Siapa Juara American Idol, Caleb atau Jena?

Doddy Rosadi Suara.Com
Kamis, 22 Mei 2014 | 09:38 WIB
Siapa Juara American Idol, Caleb atau Jena?
Caleb Johnson (kiri) dan Jena Irene (tengah) bersama host American Idol, Ryan Seacrest. (Reuters/Mario Anzouni)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah melalui audisi yang melibatkan 75 ribu kontestan dan diikuti dengan penampilan selama berminggu-minggu termasuk eliminasi dalam tiga bulan terakhir, American Idol musim 13 akhirnya berada di bagian penghujung. Hari ini, Caleb Johnson dan Jena Irene akan menentukan nasibnya, siapa yang akan menjadi pemenang di ajang pencarian bakat ini.

Caleb (23 tahun) dan Jena (17 tahun) tampil mempesona dalam pertunjukan semalam. Mereka mendapat kesempatan untuk tampil satu panggung dengan idolanya. Caleb yang merupakan seorang rocker memilih grup musik legendaris KISS. Sedangkan Jena memilih musisi perempuan Paramore.

Dari dua finalis itu, hanya Jena yang pernah merasakan masuk dalam posisi tiga terbawah. Sedangkan Caleb selalu aman untuk maju ke babak berikutnya. Dia selalu tampil konsisten setiap minggu dan menuai pujian dari tim juri yang beranggotakan Jennifer Lopez, Keith Urban dan Harry Connick Jr.

Bahkan, ketika tampil buruk saat membawakan lagu hits INXS, Never Tear Us Apart, Jennifer Lopez tetap memberikan pujian kepada Caleb.

“Ketika kamu mengalami malam terburuk, penampilan kamu itu tetap lebih baik dibandingkan penampilan terbaik kontestan lain,” puji Lopez.

Caleb dan Jena sudah memperlihatkan peningkatan yang besar sejak pertama kali tampil di atas panggung American Idol hingga maju ke babak final. Di sepanjang sejarah American Idol, baru ada dua kontestan dengan status wild card yang bisa lolos ke final. Kontestan pertama adalah Clay Aitken yang akhirnya kalah di final. Sedangkan kontestan kedua adalah Jena.

Akankah Jena mengikuti jejak Clay Aitken atau Caleb yang harus mengubur mimpinya untuk menjadi juara American Idol. Jawabannya akan ditentukan dalam pertunjukan yang digelar di Nokia Theatre, Rabu malam waktu setempat atau Kamis pagi WIB. (TorontoSun)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI