"Grace of Monaco" Membuka Festival Cannes

Esti Utami Suara.Com
Kamis, 15 Mei 2014 | 16:34 WIB
"Grace of Monaco" Membuka Festival Cannes
Aktor Lambert Wilson berdansa dengan Nicole Kidman, di sela pembukaan Festival Film Cannes ke-67, Rabu (14/5/2014) (Reuters/Benoit Tessier)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kemewahan Cannes dan Monako, dikawinkan dalam film "Grace of Monaco", yang membuka festival film Cannes ke-67, Rabu (14/5/2014). Meski pihak Kerajaan Monaco 'kecewa' dengan film ini, Nicole Kidman dan bintang lain tetap dielu-elukan di karpet merah.

Nicole Kidman malam itu tampil anggun, dengan gaun malam warna biru bertabur manik-manik dan rok berenda. Dia mengatakan menyukai festival Prancis yang terkenal artistik dengan suasana Laut Tengah. "Saya sering mengalami masa-masa menakjubkan saat pengambilan gambar dan tinggal di Riviera, Prancis, juga saat pengambilan gambar di Monaco," kata Kidman kepada wartawan.

Nicole Kidman memerankan Grace Kelly artis Hollywood yang menikah dengan Pangeran Rainier dan kemudian lebih dikenal sebagai Putri Grace. Kelly akhirnya meninggal dalam sebuah kecelakaan mobil di jalanan Monaco pada 1982.

Film ini disutradarai Olivier Dahan, sutradara Prancis yang melahirkan "La Vie en Rose" yang menjadi film laris dunia.

Namun pemberitaan tentang film Putri Grace dibayang-bayangi sengketa antara Dahan dan produser Harvey Weinstein yang memiliki hak peredaran di Amerika, sementara berdasarkan peraturan Prancis hak tersebut ada pada sutradara.
Di Cannes ini, perselisihan itu dinyatakan sudah diselesaikan. "Tidak ada perselisihan lagi. Segala sesuatunya sudah diselesaikan. Kami bekerjasama dengan baik dan saya sangat puas dengan keadaan sekarang," kata Dahan.

Film yang sebagian mengambil gambar di Monaco ini, menuai kecaman dari keluarga kerajaan, karena menampilkan Putri Grace yang putus asa karena tidak mampu menyesuaikan diri dengan penduduk di negeri mungil dan khususnya atas perannya yang terbatas sebagai permaisuri.

Dahan dan Kidman dalam jumpa pers. mengakui memang ada beberapa bagian cerita yang merupakan rekaan misalnya kunjungan Presiden Prancis saat itu Charles de Gaulle ketika terjadi krisis antara kedua negara dan sutradara Alfred Hitchcock yang membujuk Kelly untuk kembali ke Hollywood.

"Film ini tidak bermaksud menjahati keluarga kerajaan, kepada Grace atau Rainier. Ini difiksikan, bukan biografi. Pertunjukkan itu dikerjakan dengan cinta," kata Kidman sambil menyesalkan ketidakhadiran keluarga kerajaan pada pertunjukkan perdananya.

Dahan mengatakan memasukkan de Gaulle dan Hitchcock pada ceritanya karena mereka tokoh penting bagi film.

Festival Film Cannes akan berlangsung 12 hari memperebutkan Palem Emas itu menampilkan deretan bintang film internasional. 18 film dari berbagai negara, termasuk dari Mauritania hingga Jepang bersaing untuk memperebutkan piala Palme d'Or yang akan diserahkan pada 24 Mei mendatang. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI