Suara.com - Penyanyi asal Inggris, Steven Patrick Morrissey atau yang lebih dikenal dengan nama Morrissey, diserang oleh penontonnya sendiri dalam sebuah konser di San Jose, California, Amerika Serikat, Rabu malam (7/5/2014).
Morrissey sedang membawakan lagu One Day Goodbye will Be Farewell ketika sejumlah fans naik ke panggung dan berusaha untuk memeluknya. Aksi para penggemar itu membuat para petugas keamanan kelimpungan.
Awalnya mantan vokalis The Smiths itu tampak tenang-tenang saja, bahkan tersenyum menyaksikan antusiasme para penggemarnya. Tetapi tiba-tiba seorang fans keluar dari kerumunan penonton, menghantam Morrissey hingga jatuh di atas panggung.
Melihat bintang utama jatuh para petugas keamanan segera memisahkan sang penyerang dan band berhenti bermain.
Tidak dijelaskan apakah Morrissey terluka dalam insiden itu dan apakah fans yang menyerangnya itu ditahan atau tidak. (TMZ)