Suara.com - Model sekaligus bintang televisi Katie Price umumkan perceraiannya dengan suami ketiganya, Kieran Hayler melalui Twitter. Ironisnya,ini dilakukan saat dirinya tengah mengandung anak Kieran.
Perceraian Price dan Hayler dipicu perselingkuhan sang suami dengan Jane Pountney, yang tak lain adalah sahabat dekat Price. Skandal hubungan Hayler dan Pountney terbongkar setelah suami Pountney, Derrick buka suara.
"Dengan sangat menyesal saya menceraikan Kieran karena perselingkuhannya dengan sahabat karib saya Jane Pountney selama 7 bulan," tulis Price dalam postingannya. Di kicauan lainnya, Price menyebut Pountney sebagai perempuan perusak rumah tangga orang.
Skandal Hayler dan Pountney bikin orang membelalakkan mata. Pasalnya, selain berteman dekat selama 20 tahun, Pountney adalah perempuan yang dipercaya Price sebagai pendamping di pernikahannya dengan Kieran. (Dailymail)