Suara.com - Jarang-jarang Agus Kuncoro, salah seorang aktor pemeran film “Sang Pencerah” ini mau berkomentar soal politik.
Tapi setelah berperan sebagai Radit di film besutan sutradara Joko Nugroho berjudul “Caleg By Accident”, mau tak mau Agus Kuncoro mengungkapkan juga pandangannya.
Dia menilai pola rekrutmen calon anggota legislatif secara terbuka tak berhasil mencetak pemimpin yang baik.
"Akan jauh lebih baik dengan pemilihan seperti zaman dulu, di mana semuanya lewat partai politik, ada kaderisasi di partai," kata Agus ditemui di sela-sela jumpa pers screening film "Caleg By Accident", kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (25/3/2014)
Menurut Agus, sistem rekrutmen terbuka sangat memungkinkan parpol jadi lebih mengutamakan popularitas dan elektabilitas caleg. Bukan rekam jejak si kandidat melalui kaderisasi partai.
"Jangan ujug-ujug orang yang tidak tau politik dan tidak tau apa-apa, tapi karena dia punya modal atau dia terkenal, tiba-tiba bisa menjadi seorang calon anggota legislatif," ujarnya.
Film itu menggambarkan bahwa orang bisa dengan mudahnya menjadi caleg meskipun sama sekali tak mengerti dunia politik.
"Nafas film itu seperti statement yang ada di kepala saya. Ini pertama kali saya main film jadi caleg," ujar bintang film Sang Pencerah ini.