Suara.com - Jelang pernikahan, Dude Harlino dan Alyysa Soebandono menjalani malam midodareni di kediaman Icha-panggilan Alyssa Soebandono-di kawasan Prapanca, Jakarta Selatan.
Sekitar pukul 7 malam, Dude tiba di kediaman Icha. Didampingi orangtua dan keluarga besarnya, Dude terlihat tampan dengan balutan beskap khas Solo berwarna merah marun lengkap dengan blangkon. Seperti biasa, Dude menebar senyum sumringah. "Assalamualaikum," sapa Dude ramah pada awak media yang sejak pagi menanti kedatangannya.
Beberapa anggota keluarga Dude yang ikut hadir, nampak membawa barang seserahan seperti tas, pakaian, kosmetik dan asesoris lainnya. Prosesi midodareni sendiri berlangsung sekitar dua jam.
"Intinya pertemuan sebelum menikah besok. Doakan semoga semuanya lancar dan diberi kesehatan," kata Dude ditemui usai acara , Jumat (21/3/2014) malam.
Sesuai adat Jawa, Dude tidak dibolehkan bertemu dengan Icha hingga akad nikah tiba. "Saya nggak ketemu Icha (Alyssa Soebandono). Belum boleh, besok baru ketemu," katanya sumringah.
Dude yang berdarah Minang, juga melakukan sejumlah ritual adat Jawa lainnya. Salah satunya adalah upacara adat kancing gelung, sebuah prosesi penyerahan pakaian dari ibunda Icha ke Dude. Pakaian ini nantinya akan dikenakan Dude saat akad nikah nanti.
"Senang (lakukan adat Jawa). Banyak makna dari acara adat tersebut," tandas Dude.