Pede, Yuka Tamada Sukses Bawakan Lagu yang Kurang Populer di Indonesian Idol

admin Suara.Com
Jum'at, 21 Februari 2014 | 22:15 WIB
Pede, Yuka Tamada Sukses Bawakan Lagu yang Kurang Populer di Indonesian Idol
Penampilan Yuka Tamada (Foto: Ismail)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Matamata - Kontestan Indonesian Idol, Yuka Tamada, mendapat pujian atas penampilannya dalam Panggung Spektakuler Indonesian Idol Jumat (21/2/2014) malam. Kemampuan dan kekuatan suaranya dalam membawakan lagu 'Dog Days Are Over' yang pernah dipopulerkan oleh 'Florence and the Machine' mampu memukau para juri.

"Selama 10 tahun Indonesia idol tidak punya suara seperti kamu. Ini juga ilmu buat kami karena lagu yang kamu bawakan asing di telinga orang Indonesia," kata Dhani.

Hal yang sama juga diungkap oleh Tantri. Bahkan ia terpukau saat kontestan keturunan Jepang itu membawakan bagian reff lagu tersebut dengan baik.

"Lagunya segmented banget. Orang banyak yang belum tahu. Aku terpukau sama reff yang rapat banget dan kamu bisa menguasai lagu ini dengan baik," puji Tantri, vokalis band Kotak yang dipercaya sebagai salah satu juri Idol.

Sedikit berbeda dari dua juri tersebut, Titi D.J memberi saran bagi Yuka untuk memilih lagu yang lebih dikenal telinga orang Indonesia.

"Hati-hati dalam memilih lagu dan saya memberikan tantangan ke kamu untuk membawakan lagu yang populer di Indonesia," tantang Titi D.J.

Kontestan yang juga tampil baik malam itu adalah Ubay. Membawakan lagu 'Proud Mary', Ubay juga menunjukan kebolehannya memainkan alat musik Saxophone. Hal ini yang membuat Anang Hermasyah melakukan standing ovation alias memberi tepuk tangan sambil berdiri usai Ubay tampil.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI