Gunung Kelud Meletus, Keluarga Hengky Kurniawan Ngungsi

adminMadinah Suara.Com
Jum'at, 14 Februari 2014 | 15:31 WIB
Gunung Kelud Meletus, Keluarga Hengky Kurniawan Ngungsi
Hengky Kurniawan (sumber twitter @Hengkychova)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Erupsi Gunung Kelud di Jawa Timur, berimbas hingga ke sejumlah daerah di sekitarnya. Termasuk Blitar, kampung halaman artis Hengky Kurniawan. Demi keselamatan, orangtua dan kakak Hengky pun terpaksa harus mengungsi.

Letusan Gunung Kelud menebar abu vulkanik tebal hingga ke desa artis Hengky Kurniawan di Magersaren, Blitar, Jawa Timur. Cuaca di tanah kelahiran mantan suami artis Christy Jusung ini, mendadak gelap dirundung abu pekat. "Tapi abu vulkanik kali ini tidak setebal saat letusan di tahun 1990 silam," kata Hengky saat dihubungi lewat telepon.

Khawatir letusan dan abu vulkanik  meluas dan semakinn berbahaya, kedua orangtua dan kakak kandung Hengky, memilih mengungsi ke rumah kerabat mereka yang berada di Tulungagung. "Semua mengungsi ke Tulungagung. Rumah dibiarkan kosong. Tapi orangtua saya sudah titip sama tetangga yang memilih bertahan," lanjut Hengky.

Ayah satu anak ini mengaku bersyukur seluruh keluarganya yang tinggal di Blitar selamat.  "Alhamdulillah semuanya selamat. Tidak ada yang menjadi korban," tambah Hengky.

Untuk memastikan keselamatan keluarga serta menyaksikan langsung kondisi desanya pasca erupsi Gunung Kelud, hari Minggu mendatang Hengky berencana terbang ke Blitar.  "Insyaallah lusa saya terbang ke Blitar," pungkas Hengky.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI