Modal Usaha Seret? BRI Tawarkan Dana Talangan Hingga Rp200 Juta untuk BRIMerchant

Modal Usaha Seret? BRI Tawarkan Dana Talangan Hingga Rp200 Juta untuk BRIMerchant


Suara.com - Keinginan memulai bisnis bisa terkendala dana karena modal minim yang kita miliki tidak bisa menopang kebutuhan anggaran bisnis kita. Karena itulah BRI menghadirkan dana talangan untuk BRIMerchant.

Dana Talangan merupakan pinjaman produktif yang bertujuan memberikan kemudahan bagi Merchant BRI untuk memenuhi kebutuhan transaksi harian hingga operasional bisnis. Dana talangan yang disediakan hingga Rp200 juta dengan tenor atau masa pinjaman tujuh sampai 30 hari.

Dana talangan dapat dimanfaatkan oleh Merchant BRI dengan status kelas Silver, Gold, dan Platinum. Bila Anda ingin mengajukan, cek terlebih dahulu kses limit pinjaman.

Cara cek limit Dana Talangan
Berikut cara cek limit Dana Talngan;
1. Akses dari tombol "Dapatkan limit"
2. Setujui Skema Biaya Layanan dan lengkapi data NIK dan juga nomor rekening.
3. Bila data Anda sesuai, layer akan memunculkan limit pinjaman Anda.

Ajukan pinjaman dengan cara sebagai berikut melalui BRI Merchant.
1. Buka aplikasi BRI Merchant lalu akses menu Dana Talangan.
2. Klik "Mulai" dan Anda akan masuk ke aplikasi Dana Talangan. Lanjutkan dengan klik Daftar Sekarang.
3. Kalau sudah masuk, lanjutkan pendaftaran menggunakan nomor HP.
4. Anda akan diminta buat PIN, buatlah PIN untuk akun Pinang Dana Talangan Anda.
5. Setelah itu lanjutkan dengan verifikasi OTP Lewat SMS.
6. Akan muncul notifikasi yang memberitahu akun pinang Dana Talangan Anda berhasil dibuat.

Sesuadah berhasil membuat akun Pinang Dana Talangan, lanjutkan ke langkah-langkah berikut untuk bawa pulang pinjaman.

1. Akses menu "Ajukan Pinjaman Sekarang"
2. Lengkapi form pengajuan pinjaman dengan melengkapi formulir pengajuan dimulai dari foto kartu KTP dan lain sebagainya.
3. Klik "Lanjutkan" setelah KTP berhasil diverifikasi.
4. Lanjutkan dengan mengisi informasi data diri dan simpan.
5. Lanjutkan mengisi informasi pekerjaan dengan benar.
6. Lengkapi informasi pekerjaan dan penghasilan. Akan terdapat perbedaan pengisian tergantung pada skema pekerjaan.
7. Kalau sudah lanjutkan dengan mengisi informasi kerabat dan kontak darurat.
8. Sesudah itu pastikan semua data benar lalu klik "Kirim".
9. Tunggu sampai pengajuan pinjaman Anda disetujui.
10. Ketika sudah disetujui, Anda akan mendapatkan rincian pinjaman.
11. Kik "Terima" untuk memproses pencairan pinjaman.

Anda bisa dapatkan pinjaman tunai Rp25 juta hingga Rp200 juta untuk memenuhi kebutuhan harian. Kelebihan dari pinjaman Dana Pinang adalah proses pengajuan cepat dan mudah, Anda hanya membutuhkan e-KTP. Proses tanpa biaya administrasi dan provisi. Periode cicilan bisa pilih sesuai kebutuhan hingga 18 bulan. Pengajuan dana yang disetujui akan langsung masuk ke rekening gaji.

Kontributor : Mutaya Saroh