![Bayar Tagihan TV Kabel & Internet Lewat HP? Pakai BRImo Aja!](https://media.suara.com/pictures/1600x840/2024/12/23/28543-ilustrasi-promo-ilustrasi-bri-ilustrasi-brimo-ilustrasi-bahagia-ilustrasi-diskon.jpg)
Bayar Tagihan TV Kabel & Internet Lewat HP? Pakai BRImo Aja!
Suara.com - Di era digital yang serba cepat seperti sekarang ini, kebutuhan akan layanan perbankan yang praktis dan efisien menjadi semakin penting. Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjawab kebutuhan tersebut melalui aplikasi BRImo, sebuah solusi mobile banking yang menawarkan berbagai kemudahan bagi penggunanya.
Mengenal BRImo
BRImo sendiri merupakan aplikasi mobile banking yang dirancang oleh BRI untuk memudahkan nasabah dalam melakukan berbagai transaksi perbankan. Dengan tampilan antarmuka yang user-friendly dan fitur yang lengkap, BRImo ini menjadi solusi cerdas untuk memenuhi kebutuhan finansial harian Anda. Mulai dari transfer dana, pembelian pulsa, pembayaran tagihan, hingga fitur-fitur lainnya yang mendukung gaya hidup modern.
Salah satu keunggulan BRImo yaitu kemampuannya dalam memfasilitasi pembayaran berbagai tagihan rumah tangga, termasuk TV kabel dan internet. Dengan BRImo, tentunya Anda tidak perlu lagi mengantre atau mengunjungi loket pembayaran. Semuanya bisa dilakukan langsung dari genggaman tangan Anda.
BRImo - Bayar TV Kabel & Internet
Bagi Anda yang belum pernah membayar langganan TV kabel atau tagihan lainnya memakai aplikasi BRImo, Anda bisa mengikuti langkah-langkah yang ada di bawah ini.
1. Pertama, silakan buka aplikasi BRImo di smartphone Anda.
2. Silakan masuk menggunakan username dan password atau fingerprint.
3. Pilih menu "Lainnya".
4. Pilih menu "TV Kabel & Internet".
5. Lalu, silakan klik "Pembayaran Baru".
6. Berikutnya, klik “Pilih Jenis Layanan”.
7. Setelah itu, silakan isi nomor pelanggan yang akan dibayar.
8. Lalu klik "Lanjutkan".
9. Jangan lupa cek kembali rincian informasi tagihan yang muncul di layar. Jika sudah benar, silakan klik "Bayar".
10. Berikutnya, masukkan PIN BRImo, lalu klik "Kirim".
11. Maka transaksi pembayaran tagihan tv kabel dan internet di aplikasi BRImo selesai.
Sangat mudah dan praktis untuk bayar tagihan dengan aplikasi BRImo dari BRI. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, maka pembayaran tagihan TV kabel dan internet Anda dapat diselesaikan dengan cepat dan tanpa ribet.
Supaya proses pembayaran tagihan langganan TV kabel semakin cepat, Anda harus memastikan smartphone sudah terkoneksi dengan internet. Setelah itu, pastikan juga kalau saldo rekening BRI Anda cukup untuk melakukan pembayaran langganan TV kabel dan nomor pelanggan sudah tersedia.
BRImo hadir sebagai solusi modern bagi Anda yang menginginkan kemudahan dalam mengelola keuangan dan membayar berbagai tagihan, termasuk TV kabel dan internet. Dengan fitur yang lengkap, antarmuka yang ramah pengguna, dan keamanan yang terjamin, tentunya BRImo menjadi pilihan tepat untuk mendukung gaya hidup digital Anda. Segera unduh BRImo melalui App Store atau Play Store dan nikmati kemudahan bertransaksi di era digital ini.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama