Investasi Saham, Reksadana, SBN, Semua Ada di BRImo!

Investasi Saham, Reksadana, SBN, Semua Ada di BRImo!


Suara.com - Investasi kini menjadi gaya hidup banyak kawula muda. Dengan berinvestasi mereka merasa lebih aman dalam mengelola keuangan. Aplikasi BRImo tentu mengakomodasi semua kebutuhan investasi tersebut. Apa saja fitur investasi di BRImo? Simak penjelasan berikut ini.

1. RDN (Rekening Dana Nasabah)

Rekening Dana Nasabah (RDN) BRI adalah rekening simpanan yang digunakan untuk penyelesaian transaksi surat berharga (efek) di pasar modal. Fitur RDN aplikasi BRImo adalah fitur yang memungkinkan nasabah membuka RDN secara online bagi nasabah yang belum memiliki akun investasi di BRI Danareksa Sekuritas.

Layanan Buka RDN adalah fitur pembukaan rekening efek dan RDN secara online melalui BRImo bekerja sama dengan BRI Danareksa Sekuritas dalam rangka memberi kemudahan bagi nasabah untuk berinvestasi di pasar modal.

Setelah pembukaan RDN disetujui, Sobat akan mendapatkan user-id, password, dan PIN melalui e-mail dan langsung dapat berinvestasi dengan mengakses fitur BRIGHTS pada menu investasi di BRImo. Sobat akan mendapatkan kemudahan layanan transaksi saham, obligasi, dan reksadana hanya dalam satu aplikasi.

2. SBN (Surat Berharga Negara)

Surat Berharga Negara (SBN) Ritel adalah salah satu instrumen investasi berupa surat hutang negara untuk investor individu dengan jaminan pembayaran bunga, imbal hasil dan pelunasan pokok dijamin oleh pemerintah.

Fitur Surat Berharga Negara (SBN) Ritel di BRImo adalah fitur baru pada aplikasi BRImo yang memudahkan nasabah dalam melakukan pembelian SBN Ritel dan melakukan pengecekan kepemilikan SBN dari pembelian melalui mitra distribusi Bank BRI sebelumnya. Layanan Pembelian SBN Ritel adalah fitur pembelian SBN Ritel secara online yang terhubung langsung dengan sistem e-SBN kementrian Keuangan.

3. BritAma Rencana

Tabungan investasi dengan setoran tetap bulanan yang dilengkapi dengan fasilitas perlindungan asuransi jiwa bagi nasabah. Menu pada aplikasi BRIMo meliputi pembukaan Rekening BritAma Rencana Flexy, info Rekening BritAma Rencana Flexy, ubah Rekening BritAma Rencana Flexy, pencairan Sebagian BritAma Rencana Flexy, dan penutupan Rekening BritAma Rencana Flexy.

4. BRIFINE DPLK BRI

Dana Pensiun Lembaga Keuangan Bank Rakyat Indonesia (DPLK BRI) menyelenggarakan Program Pensiun dengan nama BRIFINE (BRI Future Investment) yang terdiri dari Program Iuran Pasti (PPIP) bagi peserta Individu maupun Korporasi, serta Program Pensiun Untuk Kompensasi Pesangon (PPUKP) bagi peserta Korporasi. Pilihan investasi untuk DPLK beragam mulai dari DPLK BRI Pasar Uang, DPLK BRI Pendapatan Tetap, DPLK BRI Saham dan DPLK BRI Berimbang Syariah.

5. Deposito

Simpanan berjangka pihak ketiga kepada Bank yang penarikannya hanya dapat dilakukan dalam jangka waktu tertentu sesuai dengan yang telah diperjanjikan di awal perjanjian pembukaan rekening Deposito.

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni