BRI Rayakan HUT RI ke-79: AgenBRILink Tembus 1 Juta, BRImo Makin Perkasa!

BRI Rayakan HUT RI ke-79: AgenBRILink Tembus 1 Juta, BRImo Makin Perkasa!


Suara.com - Sambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus menegaskan komitmennya untuk mendukung kemajuan bangsa melalui berbagai inisiatif strategis yang memberikan dampak positif bagi masyarakat Indonesia.

Direktur Utama BRI, Sunarso, menyatakan bahwa melalui berbagai program yang dijalankan, BRI terus berkontribusi pada negeri ini dengan menciptakan nilai ekonomi dan memberikan manfaat sosial.

“BRI yakin bahwa setiap langkah yang diambil bersama-sama akan memberikan dampak besar bagi kemajuan bangsa. BRI akan terus berada di garis depan dalam mendukung pemerintah dan masyarakat untuk menuju Indonesia yang lebih sejahtera dan berdaya saing global,” kata Sunarso.

Beberapa kontribusi nyata BRI untuk negeri antara lain:

  1. Ekosistem Ultra Mikro (UMi): Hingga akhir Triwulan II 2024, ekosistem UMi BRI Group telah menyalurkan pinjaman kepada 36,1 juta debitur dengan total portofolio mencapai Rp622,3 triliun, mengalami pertumbuhan 7,7 persen secara tahunan. Rinciannya adalah Rp496,2 triliun melalui kredit mikro BRI, Rp77 triliun melalui Pegadaian, dan Rp49,2 triliun melalui Permodalan Nasional Madani (PNM). Holding UMi juga telah melayani lebih dari 176 juta rekening simpanan.
  2. Inklusi Keuangan: BRI mencatat pencapaian bersejarah dengan jumlah AgenBRILink mencapai 1 juta agen per 25 Juli 2024. Agen-agen ini telah mencatat lebih dari 645 juta transaksi dengan volume lebih dari Rp800 triliun, serta menghasilkan fee based income sebesar Rp895,4 miliar.
  3. Transformasi Digital: Super app BRImo terus memperkuat transformasi digital BRI. Dalam enam bulan hingga Juni 2024, BRImo telah digunakan oleh 35,2 juta pengguna dengan 2,01 miliar transaksi finansial dan volume transaksi Rp2.574 triliun, tumbuh 35,81 persen dari tahun lalu.
  4. Penyaluran Kredit: Hingga akhir Triwulan II 2024, BRI telah menyalurkan kredit sebesar Rp1.336,78 triliun, tumbuh 11,20 persen secara tahunan. Kredit untuk UMKM mendominasi dengan porsi 81,96 persen dari total kredit BRI, atau sekitar Rp1.095,64 triliun.
  5. Pemberdayaan UMKM: BRI juga menjalankan berbagai program pemberdayaan UMKM, seperti Klasterku Hidupku dan Desa BRILiaN. Hingga akhir Juli 2024, BRI telah memiliki 31.488 klaster usaha dalam program Klasterku Hidupku dan menyelenggarakan 2.184 pelatihan. Program Desa BRILiaN telah memberdayakan 3.602 desa.
  6. Pembiayaan Berkelanjutan: Hingga Triwulan II 2024, BRI mencatat portofolio pembiayaan berkelanjutan sebesar Rp793,6 triliun, yang mencakup 65,2 persen dari total pembiayaan dan investasi korporat. Kredit berkelanjutan difokuskan pada kategori kegiatan usaha berkelanjutan dan kegiatan usaha berwawasan lingkungan.
  7. Dividen dan Pembayaran Pajak: BRI membagikan dividen sebesar 80 persen dari laba bersih atau Rp43,49 triliun kepada pemegang saham. BRI juga tercatat sebagai salah satu dari 20 grup perusahaan Indonesia yang menyetor pajak terbesar sepanjang 2023, dengan total setoran pajak mencapai Rp192,06 triliun sejak 2019 hingga akhir Kuartal I 2024.
  8. Pengakuan Internasional: BRI meraih berbagai penghargaan internasional, termasuk peringkat pertama sebagai perusahaan terbesar di Indonesia dalam daftar Forbes Global 2000 2024 dan peringkat keempat untuk kategori finansial di Asia Tenggara menurut Fortune Southeast Asia 500. BRI juga menempati peringkat ke-54 dalam kapitalisasi pasar perbankan global.

BRI terus menunjukkan komitmennya untuk mendukung kemajuan bangsa dan berkontribusi dalam berbagai aspek ekonomi dan sosial Indonesia.