Tabungan BRI BritAma X: Syarat, Saldo Minimal dan Fitur Nasabah

Tabungan BritAma X sangat cocok buat kamu anak muda yang ingin memulai menabung. Syarat dan ketentuannya gampang.
Suara.com - Anak muda namun masih sulit menabung? Ternyata memiliki tekad saja tidak cukup. Langkah konkrit yang bisa kamu lakukan adalah dengan mulai membuka tabungan sendiri di luar tabungan operasional, dan BritAma X adalah jawabannya. Terlebih, syarat, setoran awal, fitur, dan bunga BritAma X terbilang kompetitif.
Melansir website resmi BRI, BritAma X menyasar kalangan muda dengan setoran awal ringan dan desain tabungan yang elegan. Sebelum BritAma X rilis, BRI terlebih dahulu mengeluarkan tabungan jenis BritAma. Namun, BritAma jenis baru ini menyasar kalangan lebih luas dengan setoran awal mulai Rp100.000. Di generasi sebelumnya, setoran awal lebih tinggi yakni Rp250.000.
Di samping, kartu ATM BritAma X lebih energik dan ceria khas anak-muda. Tak seperti BritAma konvensional, BritAma X hanya bisa dibuka oleh mereka yang berusia kurang dari 35 tahun. Suku bunga BRItamaX pun kompetitif berkisar antara 0,70 persen hingga 1,9 persen.
Syarat Membuka BritAma X
Baca Juga: Anak Usaha Dapen BRI Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis untuk Kebutuhan SDM
Apabila kamu tertarik, cukup penuhi syarat – syarat di bawah ini untuk membuka tabungan BritAma X. Syaratnya gampang dan bisa dipenuhi oleh siapa saja.
1. Nasabah harus berusia 17 sampai dengan 35 tahun
2. Melengkapi identitas diri (WNI harus memakai KTP, sementara WNA menggunakan paspor dan KIMS/KITAP/KITAS)
3. Mengisi form aplikasi pembukaan rekening
4. Menyiapkan setoran awal sebesar Rp100.000
Baca Juga: Kisah Helena Sukses Kembangkan Batu Akik Jadi Bisnis Perhiasan Menjanjikan dengan Bantuan BRI
Berikut limit transfer BritAma X: