Apa Itu BRIncubator: Pelaku UMKM Wajib Tahu Agar Usaha Naik Kelas!

Apa Itu BRIncubator: Pelaku UMKM Wajib Tahu Agar Usaha Naik Kelas!


Suara.com - Tidak hanya berfokus mengembangkan layanan perbankan yang diberikan, BRI juga turut berkontribusi dalam meningkatkan kapasitas UMKM. BRIncubator jadi program andalan di bidang ini. Tapi sebenarnya apa itu BRIncubator?

Program ini sendiri sudah diluncurkan pada tahun 2018 lalu. Secara konsep, BRIncubator merupakan program inkubasi bisnis untuk usaha mikro, kecil, dan menengah, di bidang pariwisata, pertanian subsektor kuliner, fashion, dan kriya, yang bertujuan untuk melakukan modernisasi UMKM agar berorientasi pada penggunaan teknologi dan mampu menciptakan teknopreneur di seluruh pelosok negeri.

BRIncubator di Tahun 2024

Program ini kembali diluncurkan secara resmi beberapa waktu yang lalu dengan semangat yang sama, untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas bisnis menuju pasar yang lebih luas. Pada konsep terbaru, ada tiga usaha utama yang menjadi fokusnya: food & beverages, home decor & craft, dan fashion & beauty.

Pengusaha akan mendapatkan pelatihan dan pendampingan dari pakar UMKM untuk menuju pasar global. Program ini ditujukan untuk pelaku usaha kategori makanan, minuman, fashion, dan kecantikan. Diharapkan setelah mengikuti program ini, pengusaha dapat berkembang dan meningkatkan skala bisnisnya untuk mendapatkan pasar dan keuntungan yang lebih besar.

Untuk Turut Serta, Cermati Syarat dan Ketentuannya

Syarat dan ketentuannya sendiri dicantumkan secara jelas pada situs resmi dari BRI. Masing-masing poinnya, dikutip dari situs BRI, adalah sebagai berikut.

  • Usaha produksi, termasuk pengolahan, dan merupakan usaha milik sendiri
  • Usaha telah berdiri minimal 6 bulan
  • Kategori usaha yang masuk dalam program ini adalah food & beverages dan fashion & beauty
  • Merupakan nasabah BRI, baik simpanan atau pinjaman
  • Telah memiliki toko online yang beroperasi
  • Calon peserta bukan atau belum pernah mengikuti program BRILianpreneur 2019-2023, BRIncubator 2018-2022, Pengusaha Muda BRILian, atau Growpreneur
  • Peserta bersedia menandatangani surat komitmen untuk mengikuti seluruh rangkaian pelatihan dan pendampingan
  • Bersedia menyatakan bahwa seluruh data yang dimasukkan atau yang diberikan merupakan data yang sebenarnya dan valid
  • Pendaftaran telah dibuka sejak tanggal 10 Juni 2024 lalu hingga tanggal 5 Juli 2024 mendatang

Program ini tentu dapat dimanfaatkan oleh Anda yang memenuhi persyaratan di atas. Anda dapat segera mengajukan diri dan mendaftar melalui langkah yang telah disediakan, atau dengan mengklik tautan ini.

Kontributor : I Made Rendika Ardian