Belanja di Keds, Dapatkan Diskon Spesial dari BRI!

Belanja di Keds, Dapatkan Diskon Spesial dari BRI!


Suara.com - Siapa tak kenal jenama sepatu kanvas asal Amerika Serikat, Keds. Sepatu yang telah membuka toko di berbagai kota di Indonesia ini menjadi salah satu referensi sepatu kanvas yang banyak dibeli. Kabar baiknya, pengguna BRI akan mendapatkan diskon 10 persen dengan syarat dan ketentuan yang berlaku sebagai berikut. 

- Diskon 10% untuk pengguna Kartu Debit dan Kredit BRI 

- Periode 1 Oktober 2023 - 30 September 2024 

- Minimum transaksi Rp. 1.500.000,- 

- Berlaku setiap hari selama periode promo berlangsung 

- Cicilan 0% tenor 3 bulan dengan minimal transaksi Rp. 2.000.000,- 

- Cicilan 0% tenor 6 bulan dengan minimal transaksi Rp. 3.000.000,- 

- Cicilan 0% tenor 12 bulan dengan minimal transaksi Rp. 4.000.000,-

Keds menyediakan beragam model sepatu kanvas, mulai dari slip on hingga tali. Harganya pun bervariasi mulai Rp750.000-an hingga jutaan rupiah. Sepatu kanvas putih tentu bakal menjadi model yang tak pernah ketinggalan zaman. Tentu saja dengan gaya yang bisa dipadu padan dengan busana warna apapun, baik untuk acara formal maupun non-formal. 

Kendati putih merupakan warna yang rawan kotor, namun tak perlu khawatir ketika hendak membeli sepatu berwarna putih, karena perawatannya pun tak sesulit yang dibayangkan namun memang harus lebih telaten. Berikut adalah tips – tips merawat sepatu putih ketika kamu memutuskan untuk belanja di Keds.  

1. Bersihkan Secara Rutin

Membersihkan sepatu secara rutin sangat penting untuk mencegah noda menumpuk. Gunakan sikat gigi bekas yang lembut dan campuran air dengan sedikit deterjen cair. Sikat secara perlahan dengan gerakan melingkar untuk mengangkat kotoran.

2. Gunakan Baking Soda dan Cuka

Untuk noda yang membandel, campurkan baking soda dan cuka putih hingga membentuk pasta. Oleskan pasta ini pada noda, biarkan beberapa menit, lalu sikat perlahan. Bilas dengan air bersih dan keringkan dengan lap kering.

3. Hindari Mesin Cuci

Meski tergoda untuk mencuci sepatu di mesin cuci, hal ini bisa merusak struktur sepatu dan menyebabkan warna memudar. Sebaiknya, cuci manual dengan tangan menggunakan air dingin.

4. Gunakan Pelindung Sepatu

Semprotkan pelindung sepatu berbahan kanvas untuk melapisi dan melindungi dari kotoran serta cairan. Hal tersebut membantu mencegah noda menempel dan membuat pembersihan lebih mudah.

5. Simpan dengan Baik

Simpan sepatu di tempat yang kering dan sejuk, jauh dari sinar matahari langsung untuk menghindari perubahan warna. Gunakan kantong penyimpanan atau kotak sepatu untuk melindungi dari debu dan kotoran saat tidak digunakan.

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni