- Malaysia 2-1 Indonesia
- Indonesia 1-0 Timor Leste
Semifinal:
- Thailand 1-3 Indonesia
Final:
- Vietnam 0-0 Indonesia (6-5 adu penalti)
Indonesia Negara Ketiga Jadi Tuan Rumah
Piala AFF U-23 2025 menandai sejarah baru bagi Indonesia. Sejak turnamen ini pertama kali digelar pada 2005, hanya Thailand dan Kamboja yang pernah menjadi tuan rumah.
Dengan dipercaya sebagai penyelenggara edisi kelima, Indonesia menjadi negara ketiga yang mendapat kepercayaan dari ASEAN Football Federation (AFF).
Keputusan menunjuk Jakarta dan Bekasi sebagai tuan rumah dikonfirmasi langsung oleh anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga.
Hal ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat fondasi pembinaan pemain muda dan meningkatkan pamor sepak bola nasional di level internasional.
Piala AFF U-23 bukan sekadar kompetisi kelompok umur. Ajang ini menjadi panggung pembuktian bagi pemain muda ASEAN untuk unjuk gigi sebelum menembus level senior. Meski tidak setenar Piala AFF senior, turnamen ini selalu menyajikan pertandingan sengit dan penuh semangat juang.
Sejak debutnya di Thailand pada 2005, Piala AFF U-23 sempat mengalami jeda panjang. Baru pada 2019, turnamen ini kembali digelar di Kamboja, dilanjutkan dengan edisi 2022 dan 2023. Vietnam kini memegang status juara bertahan setelah dua kali berturut-turut mengangkat trofi, yakni pada 2022 dan 2023.
Baca Juga: Pelatih Merasa Miris Kevin Diks Terancam Absen Bela Timnas Indonesia
Bagi Indonesia, kenangan manis datang dari edisi 2019 saat menaklukkan Thailand 2-1 di partai final dan menjadi juara. Di bawah komando pelatih Indra Sjafri, Garuda Muda tampil impresif dan membawa pulang trofi pertamanya di ajang ini.