Suara.com - Sindiran menohok disampaikan pundit asal Belgia, Patrick Goots untuk pemain keturunan Indonesia, Jaïro Riedewald.
Goots yang juga mantan striker SK Lommel--klub yang dibela oleh Shayne Pattynama, itu menyebut Jaïro Riedewald sebagai 'top skor' klub.
Menurut Patrick Goots, kondisi klub yang dibela pemain keturunan Indonesia itu, Royal Antwerp sedang tidak baik-baik saja.
Goots menyebut Royal Antwerp dalam kondisi rentan. Dari 5 pertandingan terakhir, Royal Antwerp tidak mampu meraih 1 kemenangan pun.
Jairo Riedewald dkk hanya mampu meraih 2 kali hasil imbang dan menelan 3 kekalahan. Posisi Royal Antwerp saat ini berada di peringkat kelima klasemen Liga Belgia.

"Jika Anda ingin memiliki peluang untuk finis di posisi keempat, Anda harus bisa memenangkan pertandingan," ucap Goots seperti dilansir dari voetbalkrant, Selasa (22/4).
Lebih lanjut, Goots kemudian menyoroti kontribusi dari pemain keturunan Indonesia, Jairo Riedewald. Menurutnya, salah satu faktor yang membuat rentan Royal Antwerp ialah eks pemain Crystal Palace itu.
"Riedewald sekarang jadi pencetak gol terbanyak Antwerp dengan dua gol bunuh diri. Itu sudah cukup. Tentu saja, begitulah cara Anda memberikan kemenangan," sindir pundit Belgia tersebut.
Kritik Pedas untuk Jairo Riedewald
Baca Juga: Timnas Indonesia Dapat Amunisi Baru Pemain Keturunan? Erick Thohir Buka Kartu
Sebelumnya, pemain keturunan Indonesia, Jairo Riedewald juga mendapat kritik pedas dari eks pelatih Belgia U-19, Gert Verheyen.