Suara.com - Elkan Baggott kembali mencuri perhatian lewat penampilan solidnya bersama Blackpool di Liga Inggris kasta ketiga, tepat saat Timnas Indonesia tengah bersiap menghadapi dua laga penting kontra China dan Jepang dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pemain bertahan berusia 22 tahun tersebut menunjukkan konsistensi performa setelah sempat absen dari panggilan Timnas Indonesia.
Ia tampil penuh selama 90 menit dalam laga Blackpool melawan Stevenage, Jumat malam (18 April 2025), yang berakhir dengan kemenangan 3-1 untuk timnya.
![Masa Depan Elkan Baggott di Blackpool Masih Misteri: Dibuang atau Dipermanenkan? [Instagram Elkan Baggott]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/04/17/18941-elkan-baggott.jpg)
Di tengah persiapan Patrick Kluivert membentuk skuad terbaik Garuda, Baggott menampilkan sinyal kuat bahwa dirinya layak dipertimbangkan kembali.
Kemenangan atas Stevenage menjadi bukti bahwa Blackpool semakin solid di lini belakang, berkat kontribusi Baggott yang tak tergantikan. Dalam laga itu, ia mencatat 14 sapuan dan dua tekel bersih.
Tidak hanya kuat dalam bertahan, Baggott juga aktif membangun serangan melalui umpan panjang—dengan tujuh percobaan dan satu di antaranya sukses menjangkau sasaran.
Catatan ini menunjukkan bahwa ia memiliki kemampuan distribusi bola yang mumpuni, sesuai dengan gaya bermain modern yang disukai pelatih-pelatih saat ini.

Kemenangan 3-1 Blackpool diwarnai hattrick dari Rob Apter, namun kontribusi lini belakang, terutama dari Baggott, menjadi fondasi penting dalam menjaga kestabilan tim sepanjang laga.
Pemain milik Ipswich Town itu juga mencatat keberhasilan dalam tiga duel darat dan dua duel udara, memperlihatkan kemampuan duel fisiknya yang cukup tangguh.
Baca Juga: Jay Idzes Gusur 2 Bek Inter Milan!
Sebelumnya, nama Baggott memang sempat hilang dari radar Timnas Indonesia. Ia terakhir kali membela skuad Merah Putih pada Januari 2024.