Dikutip dari akun @futboll.indonesiaa, Nafi Nahdi mengawali kiprahnya sejak usia 6-9 tahun di negara kelahirannya, Swiss, bersama Muri Gumligen.
Setelahnya, Nafi Nahdi bermain di FC Koniz sejak usia 9-15 tahun dan berlanjut menimba ilmu pada usia 15-17 tahun di FC Thun.
Usai menimba ilmu di berbagai klub, Nafi Nahdi bergabung dengan FC Munsingen terhitung sejak musim panas 2024 lalu.
Saat bermain bagi FC Thun U-17 pada musim 2023/2024 lalu, Nafi Nahdi diplot sebagai bek kiri dan mencatatkan total 24 penampilan di kompetisi U-17 di Swiss.
Dari 24 penampilan di kompetisi antarpemain U-17 itu, Nafi Nahdi tampil cemerlang dengan mencatatkan empat gol bagi FC Thun U-17.
Di musim ini, ia telah bermain sebanyak 9 kali bagi FC Munsingen dengan mencatatkan 6 gol dan 2 assist. Catatan ini meningkat kemungkinan besar karena posisinya yang diubah.
Saat di FC Thun U-17, Nafi Nahdi bermain di bek kiri, sedangkan di FC Munsingen ia kerap diplot sebagai winger kanan atau bermain lebih menyerang.
Jika melihat posisinya itu, maka Nafi Nahdi memiliki kemiripan dengan Dean James yang berposisi asli sebagai bek kiri, namun bisa dipasang sebagai winger kiri dan kanan.
Dengan darah Indonesia yang mengalir di tubuhnya, PSSI pun bisa mendekati Nafi Nahdi untuk membela Timnas Indonesia, mengingat ia memiliki paspor Indonesia.
Baca Juga: Jay Idzes Gusur 2 Bek Inter Milan!
Bahkan disebutkan oleh @futboll.indonesiaa, Nafi Nahdi amat terbuka untuk berseragam Merah Putih dan bermain untuk negara sang ayah.