Hasil JSSL Singapore 7s 2025: Ika Wonda Cetak Gol, MilkLife Shakers U-12 Menang Besar

Kamis, 17 April 2025 | 23:23 WIB
Hasil JSSL Singapore 7s 2025: Ika Wonda Cetak Gol, MilkLife Shakers U-12 Menang Besar
Pemain asal Papua, Ika Wonda tampil impresif di hari pertama turnamen sepak bola internasional JSSL Singapore 7’s 2025, Kamis (17/4/2025). [Dok Pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain asal Papua, Ika Wonda tampil impresif di hari pertama turnamen sepak bola internasional JSSL Singapore 7’s 2025, Kamis (17/4/2025).

Ada dua wakil Indonesia yang bertanding di dua lokasi berbeda, yakni The Arena dan The Cage Dempsey, HydroPlus Strikers U-14 dan MilkLife Shakers U-12 sukses menorehkan hasil positif di tengah kompetisi sengit antar tim-tim mancanegara.

HydroPlus Strikers yang turun di kelompok usia U-14 mencatat hasil solid dari tiga pertandingan yang mereka jalani. Mereka saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi lima poin.

Pertandingan pembuka melawan JSSL FC 1 (Singapura) berlangsung ketat dan berakhir imbang 0-0.

Meski sempat kesulitan mengembangkan permainan karena suhu panas dan tekanan mental dari laga internasional pertama, para pemain muda Indonesia mulai menunjukkan progres positif di laga kedua.

Melawan Euro Soccer Academy, Strikers tampil trengginas. Empat gol tanpa balas diborong Kesya AM Nian, striker andalan yang mencuri perhatian lewat ketajamannya di depan gawang. Dua assist dari Amanda Fitriani juga jadi kunci kemenangan besar ini.

Di laga ketiga, Strikers harus puas berbagi angka 1-1 dengan National Development Center A. Sempat tertinggal, mereka bangkit melalui aksi individu Kesya, yang mengecoh kiper lawan sebelum menyamakan skor.

Pelatih Asep Sunarya mengakui adaptasi menjadi kunci di hari pertama. “Pertandingan awal memang berat, tapi setelah itu anak-anak bisa lebih lepas. Dari tiga laga, hasilnya sangat baik,” ujarnya.

Kesya yang mencetak total lima gol juga merasa puas dengan performa tim. “Lawan-lawan di sini tangguh, postur mereka lebih besar, tapi kami tetap kompak dan semangat,” kata Kesya.

Baca Juga: Eks Pelatih Timnas Putri Indonesia Cium Potensi Atlet Muda di MilkLife Soccer Challenge Jakarta

MilkLife Shakers Menggila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI