Suara.com - Bobotoh mengapresiasi kinerja PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), sehingga Persib Bandung mendapat penilaian positif dari FIFA sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.
Penilai tersebut diberikan setelah Persib menerima kunjungan delegasi FIFA di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu, 12 April 2025.
Delegasi FIFA, Nisrein Al Qaisi, Richard Davies, dan Teck Yin Lim yang didampingi perwakilan PT Liga Indonesia Baru (LIB) diterima langsung oleh Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan.
Delegasi FIFA, PT LIB dan perwakilan komunitas sempat diajak manajemen Persib untuk melihat langsung aktivitas 1919 Dapur & Kopi di Lantai 1 dan Persib Store di Lantai 2 yang ada di Graha Persib.
![Persib Cuma Raih Hasil Imbang, Bojan Hodak: Harusnya Kami Menang 2-1 [Instagram Persib]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/04/12/77471-persib-bandung.jpg)
Kunjungan ini merupakan bagian dari program FIFA Professional Football, sebuah inisiatif global yang bertujuan membantu liga dan klub mencapai standar profesionalisme yang lebih tinggi.
Program ini mendukung peningkatan kualitas kompetisi, tata kelola organisasi, struktur komersial, hingga arah strategi transformasi sepakbola nasional.
Perwakilan delegasi FIFA, Nisrein Al Qaisi, menjelaskan, kunjungan ini merupakan bagian dari komitmen global FIFA dalam mendorong transformasi liga dan klub.
"Program FIFA Professional Football bertujuan untuk membantu liga dan klub di seluruh dunia mencapai tujuan mereka dan menetapkan standar profesional yang tinggi. Ini mencakup aspek operasional, komersial, regulasi, serta edukasi melalui berbagai lokakarya dan program diploma," ucapnya.
Pada kesempatan tersebut Nisrein Al Qaisi juga memberikan penilaian positif untuk Persib, dia menilai klub ini telah menunjukkan standar operasional yang sangat tinggi.
Baca Juga: Bayang-bayang Pemecatan Menghantui, Carlos Pena Umbar Janji
"Ini adalah salah satu yang terbaik yang pernah kami lihat sejauh ini," jelasnya.