Suara.com - Carlo Ancelotti buka suara terkait rumor dirinya bakal dipecat jika kalah memimpin timnya di laga Real Madrid vs Arsenal.
Pertandingan Real Madrid vs Arsenal bakal digelar pada Kamis (17/4/2025) malam WIB di Stadion Santiago Bernabeu.
Jelang pertandingan ini, posisi El Real terdesak karena tertinggal agregat 0-3 atas The Gunners.
Maka dari itu, muncul spekulasi bahwa Carlo Ancelotti bisa didepak dari kursi kepelatihan Los Galacticos jika mengalami kekalahan atau tersingkir di Liga Champions.
Carlo Ancelotti pun tidak gusar dengan situasi Real Madrid yang terdesak.
![Kylian Mbappe Pahlawan! Real Madrid Menang Dramatis Atas Leganes [Instagram Real Madrid]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/30/90920-real-madrid.jpg)
Ia menegaskan bahwa situasi seperti ini bukan pertama kali yang dialaminya.
"Fokus dengan kepala dingin, ini bukan malam pertama saya seperti ini dan saya harap ini bukan yang terakhir," ucap Carlo Ancelotti dikutip dari Marca.
"Lebih dari sekadar khawatir, saya gembila menjadi kunci dalam pertandingan di sisi lapangan, kegembiraan ini membuat saya tetap tenang," sambungnya.
Pelatih asal Italia ini juga bersyukur bahwa leg kedua Real Madrid vs Arsenal di Liga Champions akan digelar di Santiago Bernabeu.
Baca Juga: Barcelona Unggul 7 Poin dari Real Madrid usai Menang Tipis atas Leganes
Sehingga, Real Madrid disebut bakal lebih kuat dengan dukungan suporter klub.