Emil Audero Kiper, Timnas China Mulai Susun Strategi Gila Tandang ke GBK

Rabu, 16 April 2025 | 07:43 WIB
Emil Audero Kiper, Timnas China Mulai Susun Strategi Gila Tandang ke GBK
Pemain Timnas Indonesia Emil Audero. Absennya Maarten Paes akibat skorsing membuka peluang besar bagi Emil untuk tampil sejak menit pertama saat menghadapi China. Kesiapan mental dan fisik Emil akan menjadi faktor penting dalam pertandingan tersebut. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang laga krusial dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas China tengah menyiapkan diri untuk menghadapi dua lawan berat: Timnas Indonesia dan Bahrain. Kiper cadangan Timnas Indonesia Emil Audero mungkin akan debut.

Dua laga tersebut akan menjadi penentu langkah Negeri Tirai Bambu di babak ketiga Grup C.

China dijadwalkan terlebih dahulu bertandang ke Jakarta untuk menghadapi Timnas Indonesia pada 5 Juni 2025.

Absennya Maarten Paes akibat skorsing membuka peluang besar bagi Emil untuk tampil sejak menit pertama saat menghadapi China. Kesiapan mental dan fisik Emil akan menjadi faktor penting dalam pertandingan tersebut. (instagram.com/@emil_audero)
Absennya Maarten Paes akibat skorsing membuka peluang besar bagi Emil untuk tampil sejak menit pertama saat menghadapi China. Kesiapan mental dan fisik Emil akan menjadi faktor penting dalam pertandingan tersebut. (instagram.com/@emil_audero)

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), sebuah venue legendaris yang kerap menjadi saksi pertandingan besar. Setelah itu, China akan menjamu Bahrain pada 10 Juni 2025 di Longxing Football Stadium, Chongqing.

Meski laga tersebut sangat menentukan, timnas China dipastikan tidak akan menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) jangka panjang.

Menurut laporan dari media China yang dikutip oleh situs 163 dan Beijing Youth Sport, TC baru akan dimulai pada 23 Mei 2025.

Keputusan ini disesuaikan dengan jadwal kompetisi domestik di China, yang baru menyelesaikan pekan ke-13 Liga Super China pada 18 Mei dan putaran ketiga Piala China pada 20–22 Mei.

Dengan jadwal tersebut, persiapan tim hanya akan berlangsung selama kurang dari dua minggu sebelum pertandingan penting kontra Indonesia.

Emil Audero batal debut di timnas Indonesia pada jeda internasional Maret 2025 ini. Ia tak main lawan Australia dan Bahrain karena masih kalah saing dari Maarten Paes. (Instagram/@emil_audero).
Emil Audero batal debut di timnas Indonesia pada jeda internasional Maret 2025 ini. Ia tak main lawan Australia dan Bahrain karena masih kalah saing dari Maarten Paes. (Instagram/@emil_audero).

Meski terbilang singkat, staf pelatih China dikabarkan telah menyusun agenda latihan yang padat untuk memaksimalkan waktu yang tersedia.

Baca Juga: Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!

Fokus utama latihan kemungkinan besar adalah pemulihan kebugaran pemain serta penyusunan strategi taktik untuk menghadapi gaya bermain Indonesia yang dinamis dan agresif.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI