Sektor tengah, Evandra Florasta bakal jadi penopang bersama Nazirel Alfaro. Untuk lini depan, Muhamad Zahaby Gholy, Fadly Hengga dan Mierza Fijatullah dipercaya untuk menggedor lini belakang Korea Utara.
Adapun, jika menang melawan Korea Utara, Indonesia sudah ditunggu Uzbekistan di laga semifinal. Uzbekistan lolos ke semifinal setelah menang 3-1 atas Uni Emirat Arab pada babak perempat final.
Selain Uzbekistan, Arab Saudi juga menjadi tim kedua yang menginjakkan kaki di semifinal setelah mereka mengalahkan Jepang pada babak perempat final melalui drama adu penalti 3-2, menyusul hasil imbang 2-2 pada waktu normal dan tambahan waktu dua kali 15 menit.
Daftar susunan pemain Timnas Indonesia U-17:

Timnas Indonesia U-17: Dafa Al Gasemi; Fabio Azkairawan, I Putu Panji, Muhammad Al Gazani, Matthew Baker; Evandra Florasta, Nazriel Alfaro, Daniel Alfrido; Fadly Alberto, Mochamad Mierza, Muhammad Zhaby Gholy.
Pelatih: Nova Arianto