Suara.com - Dunia sepak bola Tanah Air kembali berduka. Salah satu legenda Persib Bandung era 1970-an, Hery Fatah, telah berpulang ke rahmatullah pada Sabtu, 12 April 2025. Kabar duka ini pertama kali disampaikan oleh mantan rekan setimnya yang juga pernah melatih Persib, Djadjang Nurdjaman.
Hery Fatah dikenal sebagai bagian penting dari skuad muda Persib Bandung pada akhir 1970-an.
Sosoknya merupakan satu angkatan dengan nama-nama legendaris lain seperti Djadjang Nurdjaman, Giantoro, dan Boyke Adam. Kepergiannya meninggalkan kesedihan mendalam bagi banyak kalangan, terutama para mantan penggawa Persib yang pernah berjuang bersama di lapangan hijau.
Djadjang, atau yang akrab disapa Djanur, mengungkapkan rasa kehilangan atas wafatnya Hery Fatah. Kedekatan mereka terjalin sejak masih berada di kelompok junior Persib.
Hery sendiri mulai mencuri perhatian publik sepak bola nasional pada tahun 1977 dan 1978, saat dirinya diorbitkan sebagai pemain muda potensial di klub kebanggaan masyarakat Jawa Barat tersebut.
“Almarhum seangkatan dengan saya ketika masih junior," kata Djanur dikutip dari laman Persib Bandung.
Lahir dari darah sepak bola, Hery Fatah adalah putra dari Fatah Hidayat, legenda Persib yang dikenal sebagai pahlawan klub pada era 1950-an hingga awal 1960-an.
Sang ayah menjadi bagian penting dalam sejarah manis Persib saat berhasil menjuarai Kejurnas PSSI 1959-1960. Tak heran jika Hery Fatah membawa semangat dan warisan sepak bola dalam setiap langkahnya di lapangan.
Salah satu momen tak terlupakan dalam karier Hery adalah ketika ia membantu Persib Bandung menjuarai turnamen Piala Jusuf tahun 1978.
Baca Juga: Punya 13 Caps, Kiper Lokal Timnas Indonesia Ini Curhat Setelah Digeser Maarten Paes
Dalam laga final yang berlangsung di Makassar, Persib sukses menundukkan rival beratnya, Persija Jakarta, dengan skor tipis 1-0.