Suara.com - Pemain keturunan Indonesia, Jordy Wehrmann terbilang lebih mudah untuk diproses naturalisasi ketimbang Jairo Riedewald.
Nama Jairo Riedewald memang santer disebutkan bakal diproses naturalissi di timnas Indonesia era Patrick Kluivert.
Bahkan pelatih Belanda itu sendiri yang mengungkapkan bahwa gelandang Royal Antwerp masuk dalam skemanya.
Akan tetapi, proses gelandang 28 tahun tersebut tidak mudah untuk membela skuad Garuda.
Ketum PSSI, Erick Thohir sempat mengungkapkan bahwa ada kendala untuk naturalisasi Jairo Riedewald.

"Belum bisa, sampai hari ini kami belum ketemu klausul yang bisa membuat Jairo bisa membela timnas Indonesia," ucap Erick Thohir pada Februari 2025 lalu.
Ada aspek legalitas yang masih belum dapat diselesaikan, sehingga PSSI tidak ingin buru-buru.
"Banyak sekali detailnya, itu urusan pengacara," beber Erick Thohir.
Disebutkan bahwa kendala yang dihadapi Jairo Riedewald mirip dengan kasus Maarten Paes.
Baca Juga: Bisa Bela Timnas Indonesia? Laurin Ulrich: Saya Menantikan Tantangan
"Jairo sebenarnya sangat welcome untuk membela Timnas Indonesia, tetapi surat-suratnya belum kuat," tutur sosok yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN ini.