Meski begitu untuk saat ini Kevin Diks mengaku masih akan tetap fokus bersama FC Copenhagen sampai akhir musim 2024/2025.
"Saya masih memiliki beberapa target penting untuk dicapai di klub saya saat ini dan saya menantikan paruh kedua musim ini bersama FC Copenhagen," ujar Diks.
Sementara itu, direktur olahraga Gladbach, Roland Virkus mengaku senang pihaknya bisa mendapatkan Kevin Diks. Ia mengatakan Diks ialah pemain serba bisa.
"Kevin adalah bek berpengalaman dan serba bisa yang dapat bermain di mana saja, di lini belakang, baik tengah, kiri ataupun kanan," kata Virkus.
"Ia membuat kami lebih fleksibel dalam bertahan dan juga ia orang yang sangat baik dan punya tekad kuat. Ia akan sangat cocok di sini," tambahnya.