"Sebelum periode pertandingan internasional, kami beberapa kali berbicara melalui telepon dan berkomunikasi lewat WhatsApp," ucap Ole Romeny dikutip dari Voetbalzone.
Striker 24 tahub itu pun membagikan penjelasan Kluivert tentang bagaimana sang pelatih melihat perannya di tim.
"Patrick Kluivert menjelaskan bagaimana ia melihat saya sebagai pemain dan apa peran saya dalam timnas Indonesia," jelas mantan pemain FC Utrecht tersebut.
Menurut Ole Romeny, Kluivert memiliki pendekatan yang berbeda dibandingkan dengan pelatih lainnya.
Romeny memuji pemahaman mendalam Kluivert mengenai kebutuhan seorang striker.
"Patrick berbeda dengan banyak pelatih lainnya, benar-benar memahami bagaimana menangani pemain tertentu," jelas Ole Romeny.
"Ia tahu persis kebebasan yang saya butuhkan sebagai seorang penyerang dan memiliki banyak pengalaman di dunia sepak bola," imbuh striker Oxford United tersebut.
Ole Romeny juga menyatakan rasa hormat yang mendalam terhadap Kluivert, yang dikenal sebagai legenda sepak bola Belanda.
Baca Juga: Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!