Suara.com - Pemain keturunan Indonesia, Navarone Foor menjadi sorotan karena statusnya berubah jadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Navarone Foor merupakan pemain yang punya memiliki darah Indonesia.
Ia lahir di Opheusden, Belanda. Tapi, baru-baru ini justru disebut menjadi WNI.
Berubahnya status kewarganegaraan Navarone Foor dari Belanda menjadi WNI tertera di laman Fotmob.
Meski begitu, kewarganegaraan gelandang 33 tahun tersebut masih Belanda bukan Indonesia.

Sebab, Navarone Foor belum menjalani naturalisasi untuk pindah menjadi WNI.
Meskipun sempat menjadi sorotan publik Indonesia, Navarone Foor hingga kini belum resmi dinaturalisasi sebagai warga negara Indonesia.
Navarone Foor bukanlah sosok yang asing bagi pemain Timnas Indonesia, yakni Kevin Diks.
Keduanya pernah memperkuat klub Vitesse Arnhem di musim 2016/2017.
Baca Juga: Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Perjalanan karier Navarone Foor dimulai dari di tim muda NEC pada tahun 2009.