Meski baru sebatas rumor, bukan tidak mungkin Ronaldo kembali ke Eropa dan bergabung ke Fenerbahce. Jika itu terwujud, pemain keturunan Indonesia, Jayden Oosterwolde baka jadi rekan setim Ronaldo.
Jayden Oosterwolde merupakan pemain keturunan Indonesia kelahiran Zwolle, Belanda pada 26 April 2001. Saat ini ia menjadi salah satu pemain belakang Fenerbache.
Pada musim ini, Jayden memang tak banyak diberi kesempatan bermain oleh Jose Mourinho. Jayden baru tercatat bermain sebanyak 8 pertandingan di Super Lig Turki.
Jayden Oosterwolde juga dimainkan oleh Jose Mourinho sebanyak 4 pertandingan di babak kualifikasi Liga Champions musim ini.
Beberapa bulan ke belakang, nama Jayden ramai diberitakan karena memberikan kode mau menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Hal ini dikarenakan Jayden Oosterwolde terciduk sedang berada di Indonesia. Dalam story Instagram pribadinya, terlihat dia sedang di Bali.
Jayden punya darah keturunan Suriname dan Indonesia dari keluarganya.

Tapi tidak diketahui sampai saat ini dari mana darah Indonesia itu mengalir di tubuh Oosterwolde dan dari mana keturunan Suriname tersebut.
Dalam sebuah wawancara dengan ELF Voetbal, Jayden mengaku sudah mendapat tawaran dari Suriname dan Indonesia.
“Indonesia dan Suriname telah menghubungi saya. Suatu waktu, saya menerima berbagai pesan Instagram dari Indonesia, salah satunya ternyata asisten pelatih tim nasional,” kata Jayden, dikutip dari ELF Voetbal.
Baca Juga: Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?
Oosterwolde mengawali perjalanannya berlatih sepak bola bersama klub lokal, ZAC, sebelum akhirnya direkrut Akademi FC Twente pada tahun 2012.