Suara.com - Tommy Welly atau biasa dikenal dengan sebutan Bung Towel punya sikap berbeda saat mengkritik pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert.
Saat Timnas Indonesia di era Shin Tae-yong, Bung Towel konsisten memberikan kritik pedas, tidak sedikit ucapannya mengandung pernyataan kontroversial.
Bung Towel juga menjadi salah satu pengamat sepak bola yang gencar mengemukakan pendapat jika Shin Tae-yong layak dipecat dengan sederet argumentasinya.
Salah satunya saat Timnas Indonesia kalah telak 0-4 dari Jepang di Stadion GBK pada November lalu, Bung Towel meminta STY untuk mundur.
“Orang awam pun paham dan menduga bahwa lawan Jepang kita bakal kalah. Tapi dengan ekstra effort dan gembar-gembor sudah level Asia, kalah dengan skor 0-4 sungguh kebangetan,” tulis Bung Towel di Instagram pribadinya.

Padahal saat itu, Timnas Indonesia masih punya peluang untuk bisa bertahan di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Perlakukan berbeda atau standar ganda kemudian terlihat saat Bung Towel mengomentari Patrick Kluivert. Saat Timnas Indonesia kalah dari Australia 1-5, kemudian saat menang 1-0 melawan Bahrain.
Bung Towel tidak membuat pernyataan yang terlihat menyerang, tapi lebih retorika dengan menyebut Timnas Indonesia hanya menghidupkan peluang lolos ke Piala Dunia 2026.
Menurut pria lulusan Universitas Padjajaran itu, Timnas Indonesia harus realistis. Alih-alih menemani Jepang lolos dari ronde ketiga, Indonesia harus mengunci tempat ke ronde keempat lebih dulu.
Baca Juga: Jadi Cadangan Saat Timnas Indonesia Sikat Bahrain, Dean James Berharap Lebih
"Dengan kemenangan lawan Bahrain apakah kita punya peluang lolos? Iya! Kita menjaga peluang lolos mimpi kita ke Piala Dunia, tapi apakah itu lewat ronde tiga yang sekarang mendampingi Jepang? Atau untuk bisa ambil peluang itu nanti di Ronde empat?” ujar Bung Towel dalam program Rakyat Bersuara iNews TV, Rabu 26 Maret 2025.
“Secara perhitungan, kalkulasi angka dengan klasemen sekarang, saya liat yang paling realistis adalah ronde empat," sambungnya.
Sebagai informasi, hanya dua tim teratas dari masing-masing klasemen di ronde ketiga yang akan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Sementara posisi ketiga dan keempat di klasemen, akan melanjutkan perjuangan ke ronde keempat yang akan dibagi lagi menjadi dua grup berisi masing-masing tiga tim.
Nantinya juara dari masing-masing grup di ronde keempat akan lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sedangkan dua tim runner-up akan diadu di ronde kelima dalam dua leg.
"Jadi kita masih punya peluang kalau bicara realistis itu incar ronde empat dengan caranya mengambil posisi nomor tiga di grup sekarang atau nomor empat minimal," ucap Bung Towel.
Dukungan Penuh Ultras Garuda untuk Kluivert
Kelompok suporter Timnas Indonesia, Ultras Garuda menyatakan dukungannya untuk Pelatih Patrick Kluivert. Mereka mengaku akan mendukung tim kepelatihan dan pemain demi kesuksesan.
Terbaru, Patrick Kluivert sudah melakoni dua pertandingan bersama Timnas Indonesia. Hasilnya, di awal mengecewakan, tapi akhirnya cukup bahagia.
Patrick Kluivert gagal pada debutnya bersama Timnas Indonesia setelah dikalahkan Australia 1-5 di Sydney Football Stadium dalam laga lanjutan Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/5/2025).
Kemudian di laga selanjutnya Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Bahrain dengan skor tipis 1-0. Laga ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025).
![Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert dalam pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/25/90145-timnas-indonesia-vs-bahrain-kualifikasi-piala-dunia-2026-patrick-kluivert.jpg)
Kemenangan atas Bahrain terbilang krusial bagi Patrick Kluivert dan kawan-kawan. Selain buat menjaga asa Timnas Indonesia lolos ke babak berikutnya, ini untuk menarik rasa percaya diri suporter.
Disaksikan 69.599 penonton yang memerahkan Stadion GBK Senayan, tim asuhan Patrick Kluivert untungnya mengalahkan Bahrain 1-0. Berkat tambahan tiga poin membuat Timnas Indonesia kian mantap di peringkat keempat dengan 9 poin.
Kemenangan dan penampilan gemilang Timnas Indonesia mendapat apresiasi dari seluruh pecinta sepak bola Tanah Air, termasuk kelompok suporter Ultras Garuda. Usai pertandingan, mereka langsung menyatakan terima kasih kepada skuad Garuda.
Ultras Garuda juga menyatakan dukungan kepada Patrick Kluivert. Tentu saja hal ini positif untuk Timnas Indonesia.
"Selamat malam para pemain teman-teman semuanya staf dan pelatih, saya perwakilan dari Ultras Garuda Indonesia sangat-sangat berterimakasih buat malam ini," ujar Jack Calvin perwakilan dari Ultras Garuda Indonesia dalam keterangannya.
"Jangan jadikan (hasil di Australia) kemarin kekecewaan, ingat seperti yang dikatakan Jay Idzes ada 280 juta orang mendukung kalian semua, membawa nama negeri ini, jadikan kalian ini sebagai pahlawan di tahun ini, tahun depan dan tahun-tahun selanjutnya," ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ultras Garuda merayakan hari jadinya yang kesepuluh. Tentu, kemenangan Timnas Indonesia menjadi sangat berharga.
"Tolong dari teman-teman pemain, terima kasih Patrick Kluivert kami dibelakang kamu coach," ungkapnya sambil menyalami dan memeluk pelatih asal Belanda tersebut.
Kontributor: Aditia Rizki