Suara.com - Ole Romeny dan Marselino Ferdinan buktikan kolaborasinya pada kemenangan timnas Indonesia kontra Bahrain pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Keduanya berkontribusi besar untuk kemenangan skuad Garuda.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Timnas Indonesia menang tipis 1-0 atas Bahrain. Gol satu-satunya di laga itu dicetak oleh Ole Romeny pada menit ke-24.
Gol Ole Romeny buah umpan manja dari Marselino Ferdinan. Kolaborasi manis keduanya bisa dibilang bukannya kebetulan.
Kedua pemain berada di satu klub yaitu Oxford United yang berkompetisi di divisi Championship Liga Inggris Oxford United. Klub ini dimiliki oleh Ketum PSSI Erick Thohir.
Performa apik duet Oxford United itu mendapat apresiasi luas pendukung Indonesia. Di dalam stadion, Marselino dan Ole mendapat sambutan begitu meriah ketika ditarik keluar di tengah laga.
Sedangkan di media sosial, nama keduanya menjadi trending topic. Tentu, ini menjadi kebanggaan tersendiri untuk Timnas Indonesia.
Meski tak selamanya bermain bersama dalam laga resmi Championship, Ole dan Marselino sudah begitu mengenal gaya bermain satu sama lain. Keduanya berlatih bersama di klub.
Tak hanya itu, keduanya juga akrab di luar lapangan. Dari Oxford United, kolaborasi keduanya kini menjadi asa bagi timnas Indonesia. Asa yang terbukti manis di laga kontra Bahrain.
Ole Romeny Senang Bisa membawa Timnas Indonesia menang
Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Kalahkan Bahrain, Meroket Naik 7 Tangga ke 123 Dunia
Seusai laga, Ole Romeny mengaku begitu bahagia atas kemenangan ini. Ia percaya dengan kualitas timnas Indonesia meski di laga sebelumnya kalah melawan Australia.
"Saya sangat bahagia. Semua orang berbahagia. Semua berpesta. Menjadi momen yang indah. Kami tahu kualitas tim ini. Kami akan terus berkembang," kata Ole usai laga.
Ole sudah mencetak 2 gol dari 2 laga yang ia jalani bersama skuat Garuda. Tentu ini menjadi nilai positif karena selama ini Timnas Indonesia punya masalah di lini depan.
Patrick Kluivert Angkat Topi untuk Ole Romeny
Pelatih Timnas Indonesia, Kluivert angkat topi buat Ole Romeny yang mencetak gol satu-satunya di laga tersebut. Ia berharap performanya tetap konsisten sampai di laga selanjutnya Juni mendatang.
Berikutnya, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan China dan Jepang. Kedua laga ini akan digelar Juni 2025.
T
![Pesepak bola Timnas Indonesia Ole Romeny (kanan) berselebrasi bersama rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Timnas Bahrain dalam pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/25/25164-timnas-indonesia-vs-bahrain-kualifikasi-piala-dunia-2026-ole-romeny.jpg)
imnas Indonesia harus konsisten mendapatkan poin buat menjaga asa lolos ke babak berikutnya. Sebab, peluang skuad Garuda melaju ke Piala Dunia 2026 masih ada.
Lolos langsung memang berat, tapi, ada kans melaju dari babak kualifikasi ronde keempat. Target ini harus didapatkan oleh Ole Romeny dan kawan-kawan.
"Saya juga bangga dengan Ole sudah cetak dua gol dari dua laga bersama Timnas, dan semiga setelah ini, di Oxford Untied dia menjaga performa, sehingga pada Jnui nanti dia akan kembali ke Timnas lebih tajam lagi," tutupnya.
Ranking FIFA Timnas Indonesi Naik Tajam
Timnas Indonesia mengalami kenaikkan drastis dalam ranking FIFA usai mengalahkan Bahrain dengan skor tipis 1-0. Dilansir dari Footyrankings, kemenangan ini membuat tim asuhan Patrick Kluivert mendapat tambahan 16.75 poin.
Jumlah itu membuat Timnas Indonesia naik tujuh tangga, dari 130 dunia menjadi 123 dunia. Ini tentu menjadi pencapaian yang membanggakan, selain peluang ke Piala Dunia 2026 masih tetap terbuka lebar.
Berkat kemenangan ini Indonesia masih kokoh di posisi keempat klasemen sementara Grup C dengan sembilan poin, terpaut empat poin dari Australia di posisi kedua dan satu poin dari Arab Saudi di tempat ketiga.
Di sisi lain, kekalahan membuat Bahrain tidak beranjak dari peringkat kelima klasemen sementara Grup C dengan enam poin, memiliki poin sama dengan China di posisi juru kunci.