Suara.com - Ole Romeny dan Marselino Ferdinan buktikan kolaborasinya pada kemenangan timnas Indonesia kontra Bahrain pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Keduanya berkontribusi besar untuk kemenangan skuad Garuda.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Timnas Indonesia menang tipis 1-0 atas Bahrain. Gol satu-satunya di laga itu dicetak oleh Ole Romeny pada menit ke-24.
Gol Ole Romeny buah umpan manja dari Marselino Ferdinan. Kolaborasi manis keduanya bisa dibilang bukannya kebetulan.
Kedua pemain berada di satu klub yaitu Oxford United yang berkompetisi di divisi Championship Liga Inggris Oxford United. Klub ini dimiliki oleh Ketum PSSI Erick Thohir.
Performa apik duet Oxford United itu mendapat apresiasi luas pendukung Indonesia. Di dalam stadion, Marselino dan Ole mendapat sambutan begitu meriah ketika ditarik keluar di tengah laga.
Sedangkan di media sosial, nama keduanya menjadi trending topic. Tentu, ini menjadi kebanggaan tersendiri untuk Timnas Indonesia.
Meski tak selamanya bermain bersama dalam laga resmi Championship, Ole dan Marselino sudah begitu mengenal gaya bermain satu sama lain. Keduanya berlatih bersama di klub.
Tak hanya itu, keduanya juga akrab di luar lapangan. Dari Oxford United, kolaborasi keduanya kini menjadi asa bagi timnas Indonesia. Asa yang terbukti manis di laga kontra Bahrain.
Ole Romeny Senang Bisa membawa Timnas Indonesia menang
Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Kalahkan Bahrain, Meroket Naik 7 Tangga ke 123 Dunia
Seusai laga, Ole Romeny mengaku begitu bahagia atas kemenangan ini. Ia percaya dengan kualitas timnas Indonesia meski di laga sebelumnya kalah melawan Australia.