Suara.com - Patrick Kluivert telah memilih 23 pemain untuk bergabung dengan skuad Timnas Indonesia menghadapi Bahrain.
Kedua tim dijadwalkan bentrok pada lanjutan babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam.
Skuad Garuda wajib memetik poin penuh untuk memperpanjang nafas sekaligus bersaing lolos ke Piala Dunia 2026.
Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup C setelah menjalani tujuh pertandingan.
Timnas telah mengoleksi enam poin hasil dari satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan tiga kekalahan. Kemenangan tunggal diraih saat mengalahkan Arab Saudi 2-0 pada 19 November 2024.
Di sisi lain, Bahrain menempati posisi kelima dengan jumlah poin yang sama, yakni enam, dari tujuh pertandingan yang telah dijalani.
Jelang melawan skuad asuhan Dragan Talajic, Patrick Kluivert telah menetapkan 23 nama yang masuk skuad utama.
Namun yang mengejutkan, juru taktik asal Belanda itu tak menyeratakan striker Septian Bagaskara.
Padahal, pemain Dewa United itu sebelumnya masuk tim utama melawan Australia, meski akhirnya tak diturunkan.
Baca Juga: Hormati Timnas Indonesia, Pelatih Bahrain Sepelekan Laga Kontroversi 90+6=99
Sebelumnya, Bagas merasa mendapat tantangan yang berbeda apabila dipercaya tampil di pertandingan bersama tim Garuda.