Absen Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Mees Hilgers Dijuluki Pemain Berkaki Kaca

Galih Prasetyo Suara.Com
Senin, 24 Maret 2025 | 15:51 WIB
Absen Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Mees Hilgers Dijuluki Pemain Berkaki Kaca
Reaksi Fans FC Twente Soal Cedera Mees Hilgers: Dia Pemain Berkaki Kaca [Instagram Mees Hilgers]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek FC Twente Mees Hilgers dipastikan absen saat pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Cedera Mees Hilgers didapatnya saat melawan Australia di Stadion Sepak Bola Sydney, Kamis (20/3). Pada pertandingan yang berakhir dengan gawang Merah Putih dibobol lima gol itu, Hilgers mengalami cedera di bagian pangkal paha.

Cederanya Hilgers rupanya mendapat respon juga dari suporter FC Twente. Pada laman artikel twentefans.nl, sejumlah suporter FC Twente menyayangkan rapuhnya Hilgers sebagai pemain belakang.

"Sayang sekali, Hilgers itu bek berbakat tapi dia pemain berkaki kaca. Oleh karena itu ia tak cocok untuk bermain di level atas," sindir salah satu fans Twente seperti dilansir Suara.com, Senin (24/3).

Untuk informasi, pemain berkaki kaca ialah istilah yang ditujukan kepada pesepak bola dengan cedera cukup sering hingga absen di pertandingan. Eks pemain Real Madrid, Gareth Bale pernah dijuluki pemain berkaki kaca.

Reaksi Fans FC Twente Soal Cedera Mees Hilgers: Dia Pemain Berkaki Kaca [Tangkap layar]
Reaksi Fans FC Twente Soal Cedera Mees Hilgers: Dia Pemain Berkaki Kaca [Tangkap layar]

Fans FC Twente lainnya kemudian menyebut dengan cederanya Hilgers, maka barisan pertahanan klub akan tergantung kepada duet Max Bruns dan Gustaf Lagerbielke.

"Semoga Bruns akan mengambil kesempatan dengan berduet bersama Lagerbielke dan tidak membuat kesalahan," ungkap fans FC Twente lainnya.

FC Twente sendiri akan menghadapi laga derby melawan Heracles dalam lanjutan Eredivisie. Besar kemungkinan Hilgers tidak akan dimainkan pada pertandingan tersebut.

Sementara itu, akibat cedera Mees Hilgers, Kluivert disebut media Belanda mengalami kemunduran jelang laga melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa 25 Maret 2025.

Baca Juga: Lawan Bahrain, Trio Lini Pertahanan Ini Bisa Jadi Opsi Terbaik untuk Diturunkan Patrick Kluivert

Salah satu media Belanda, voetbalzone.nl, kondisi yang dialami oleh Mees Hilgers jelas satu kemunduran bagi Kluivert dan pertahanan Timnas Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI