Julian Oerip ditempatkan oleh pelatih AZ U-19 Michael van Zijtveld sebagai gelandang serang sejak menit awal babak pertama.
Bermain di markas Real Madrid U-19, Estadio Alfredo Di Stefano, Julian Oerip dkk bermain percaya diri. Gol pertama AZ dicetak oleh Wassim Bouziane di menit ke-39.
Tertinggal satu gol, anak asuh Álvaro Arbeloa mencoba untuk bisa menyamakan kedudukan. Namun justru gawang mereka kembali dibobol di babak kedua.
Pada menit ke-89, Anthony Kevin Smits sukses mencetak gol kedua AZ sekaligus menutup pertandingan dengan skor 2-0, kemenangan meyakinkan bagi tim tamu.
![Pemain Keturunan Indonesia Julian Oerip Bawa AZ Pecundangi Real Madrid [Instagram @azjeugd]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/06/22662-julian-oerip.jpg)
Kemenangan dengan skor meyakinkan AZ U-19 atas Real Madrid U-19 itu mendapat pujian dari media Belanda, voetbalprimeur.nl.
Menurut media Belanda itu, penampilan AZ mengalahkan Real Madrid U-19 tak lepas dari kinerja dua pemain yang luar biasa.
"Tim muda AZ kalahkan Real Madrid di UEFA Youth League berkat dua pemain luar biasa," ulas media Belanda itu.
"Kiper Kiyani Zeggen memainkan peran utama. Tepat sebelum turun minum, ia menyelamatkan penalti dari Hugo de Llanos. Beberapa menit kemudian, ia juga melakukan double save yang hebat," sambung Voetbal Primeur.
Pertandingan melawan Real Madrid U-19 menjadi laga keenam bagi pemain keturunan Indonesia Julian Oerip di ajang UEFA Youth League musim ini.
Baca Juga: Raut Wajah Bangga Pemain Keturunan Indonesia Samuel Silalahi Bela Norwegia
Dari 6 pertandingan yang dilakoni, Julian Oerip telah mencetak 1 gol dan 2 assist. Oerip memang jadi salah satu pemain penting di skuat AZ musim ini.