3 Pemain Timnas Indonesia Diprediksi Debut Lawan Bahrain, Saatnya Pemuda Lombok Tampil

Irwan Febri Suara.Com
Minggu, 23 Maret 2025 | 10:38 WIB
3 Pemain Timnas Indonesia Diprediksi Debut Lawan Bahrain, Saatnya Pemuda Lombok Tampil
Emil Audero Mulyadi (Instagram/emil_audero)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Septian Bagaskara ketika memperkuat Dewa United FC. (ligaindonesiabaru.com)
Septian Bagaskara ketika memperkuat Dewa United FC. (ligaindonesiabaru.com)

Penampilan Ramadan Sananta sebagai pemain pengganti di laga melawan Australia masih belum cukup dan cenderung mengecewakan.

Kluivert bisa menurunkan Septian Bagaskara di laga melawan Bahrain nanti, ketimbang memaksakan memainkan Sananta atau Rafael Struick.

Struick juga tidak berkembang dalam permainan, meski berhasil menciptakan peluang di awal laga hingga berbuah penalti.

Sebagai informasi, di BRI Liga 1 musim 2024/25, Septian Bagaskara semakin menunjukkan potensinya. Pemain berusia 27 tahun itu sudah mencetak 7 gol dan satu assist dari 25 penampilan.

Untuk karirnya di Timnas Indonesia, Septian Bagaskara sempat dipanggil oleh Indra Sjafri ke Timnas U-23 pada 2019. Debut sekaligus satu-satunya penampilan Bagas di Timnas U-23 ditandai dengan menghadapi Thailand U-23 pada ajang Piala Merlion 2019.

Kontributor: Eko

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI