Biang Kerok Kekalahan Telak Timnas Indonesia Dibongkar Calvin Verdonk

Sabtu, 22 Maret 2025 | 20:23 WIB
Biang Kerok Kekalahan Telak Timnas Indonesia Dibongkar Calvin Verdonk
Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (22/3/2025). (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk bongkar yang menjadi penyebab timnya dibobol Australia lima gol dalam pertemuan lanjutan Grup C ronde tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/3/2025).

Ia mengatakan kesalahan individu pemain yang membuat Australia leluasa obrak-abrik pertahanan Timnas Indonesia.

Dalam laga yang berlangsung di Sydney Football Stadium, Australia habisi Timnas Indonesia dengan skor 1-5. Hasil itu di luar ekspektasi lantaran pecinta sepak bola Tanah Air berharap bisa membawa pulang poin.

Calvin Verdonk mengakui di babak pertama Timnas Indonesia tampil sangat baik. Bahkan, tim asuhan Patrick Kluivert bisa saja mencetak gol pada menit kedelapan andai sepakan penalti Kevin Diks masuk ke gawang.

Lupakan Australia, Timnas Indonesia On Fire Lawan Bahrain: Kemenangan di GBK Harga Mati! [Dok PSSI]
Lupakan Australia, Timnas Indonesia On Fire Lawan Bahrain: Kemenangan di GBK Harga Mati! [Dok PSSI]

Selepas momentum tersebut mental pemain-pemain Timnas Indonesia jadi drop. Lini belakang skuad Garuda mudah ditembus oleh penyerang-penyerang Australia hingga terciptanya sebuah gol.

Verdonk mengakui para pemain banyak melakukan kesalahan individu yang mampu dimanfaatkan penggawa Australia. Baginya, ini adalah salah satu masalah yang harus diperbaiki.

"Kami memulai laga dengan baik lawan Australia, kami benar-benar mengontrol laga, dan karena kami melakukan kesalahan individu, jadi kami kebobolan," kata Verdonk di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (22/3/2025).

Selain itu, Timnas Indonesia lemah saat mengantisipasi set-piece. Tiga dari lima gol yang disarangkan Australia berawal dari bola mati.

Verdonk dan semua pemain akan berusaha memperbaiki semua kekurangan yang ada. Tentu ini demi bisa meraih poin saat berhadapan dengan Bahrain.

Baca Juga: Menghilang dari Timnas Indonesia Jelang Lawan Bahrain, Ini yang Dialami Ole Romeny

"Kami harus tetap positif dan menjaga energi untuk lawan Bahrain nanti," sambung pemain naturalisasi berdarah Belanda itu.

Berikutnya, Timnas Indonesia akan menjamu Bahrain dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025).

"Saya rasa Bahrain tidak terlalu bagus set piece nya seperti Australia, tapi tentu kami harus lebih baik dalam situasi set piece," ucap Verdonk.

"Kami harus memenangi duel dalam set piece, untuk menghalangi lawan dalam mencetak gol. Ini yang harus kami pahami betul," tutupnya.

Timnas Indonesia tidak boleh kalah dari Bahrain. Tiga poin wajib didapat buat menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk ikut latihan hari pertama sejak Garuda tiba di Sydney jelang menghadapi Australia dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. [Dok. PSSI]
Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk ikut latihan hari pertama sejak Garuda tiba di Sydney jelang menghadapi Australia dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. [Dok. PSSI]

Untuk lolos langsung sepertinya sudah sangat sulit karena harus finis di posisi dua klasemen akhir Grup C. Yang paling realistis adalah menempati peringkat 3-4 untuk melanjutkan ke babak play-off keempat.

Klasemen Sementara Grup C

Jepang yang merupakan pemuncak klasemen Grup C sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026 setelah menang atas Bahrain 2-0. Mereka mengemas 19 poin dari 7 pertandingan yang sudah dijalani.

Sedangkan di posisi kedua ada Australia yang sukses hajar Timnas Indonesia 1-5. Kini, tim asuhan Tony Popovic mengoleksi 10 poin dari hasil kemenangan itu.

Kemudian di posisi ketiga ada Arab Saudi dengan koleksi 9 poin. Nah, posisi keempat di tempati Timnas Indonesia dengan 6 poin.

Jumlah poin yang dikumpulkan skuad Garuda sama dengan Bahrain dan China yang ada di bawahnya. Melihat persaingan yang ada, Timnas Indonesia tentu tidak lagi boleh kalah di tiga pertandingan sisa.

Selain menghadapi Bahrain, Timnas Indonesia masih akan berhadapan dengan China dan Jepang. Dua laga ini tersaji pada Juni mendatang.

Lawan China harus menang karena bermain di kandang. Lawan Jepang setidaknya bisa menahan seri meski hal ini sangat sulit dilakukan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI