Dua Kata Berkelas Marselino Ferdinan Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain

Galih Prasetyo | Adie Prasetyo Nugraha
Dua Kata Berkelas Marselino Ferdinan Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain
Dua Kata Berkelas Marselino Ferdinan Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain [Instagram Marselino Ferdinan]

Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masih yakin dengan peluang tim lolos ke Piala Dunia 2026

Suara.com - Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masih yakin dengan peluang tim lolos ke Piala Dunia 2026. Sisanya, tinggal berjuang demi hasil yang maksimal utamanya di laga Timnas Indonesia vs Bahrain.

Terbaru, Timnas Indonesia digasak 1-5 oleh Australia dalam laga ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Duel kedua tim tersebut berlangsung di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025).

Kekalahan tersebut mempersempit ruang Timnas Indonesia lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Kini yang paling realistis adalah mencari cara supaya lolos ke play-off ronde keempat.

Marselino Ferdinan tahu Timnas Indonesia dalam posisi yang sulit. Pemain Oxford United tersebut juga kecewa karena dikalahkan Australia.

Baca Juga: Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!

Tetapi, kekalahan tersebut menjadi pelajaran berharga bagi para pemain Timnas Indonesia. Mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut yakin bisa meraih hasil positif di laga selanjutnya.

Marselino Ferdinan saat membela Timnas Indonesia di laga melawan Australia pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 (dok. AFC)
Marselino Ferdinan saat membela Timnas Indonesia di laga melawan Australia pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 (dok. AFC)

"Menerima, belajar, dan kami masih yakin," kata Marselino dilansir dari Instagram miliknya.

Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 25 Maret 2025. Laga ini sangat penting dimenangi untuk menjaga asa lolos ke fase selanjutnya kualifikasi Piala Dunia 2026.

Selain Bahrain, Timnas Indonesia masih punya dua laga lagi menghadapi China dan Jepang. Duel keduanya tersaji pada Juni mendatang.

Begitu pun saat menghadapi China, Timnas Indonesia wajib menang karena bertindak sebagai tuan rumah. Sedangkan saat bersua Jepang minimal hasil imbang didapat meski target ini sangat sulit tercapai.

Baca Juga: Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37

Hal ini dikarenakan Jepang punya level di atas Timnas Indonesia. Terlebih, skuad Garuda melakoni pertandingan awal di laga pamungkas Grup C tersebut.